Jl. Lapangan Banteng Timur No.2-4, Jakarta Pusat
 1 50-991    ID | EN      Login Pegawai
 
Refleksi dan Apresiasi Capaian Kinerja KPKNL Sidoarjo
Andiar Suryanto
Jum'at, 08 Juni 2018   |   167 kali

Sidoarjo – Refleksi terhadap capaian kinerja menjadi tema rapat yang diselenggarakan pada hari Rabu, 6 Juni 2018 di Ruang Rapat lantai 2 Kantor Pelayanan Kekayaan Negara dan Lelang (KPKNL) Sidoarjo. Rapat ini dipimpin oleh Kepala KPKNL Sidoarjo Asep Suryadi dan dihadiri oleh seluruh pejabat dan pegawai KPKNL Sidoarjo. Asep menyampaikan agar tidak terlalu terlena atas capaian kinerja yang telah tercapai tetapi sebaliknya agar menjadi pemicu untuk kedepannya dapat lebih ditingkatkan. “Capaian saat ini merupakan kerja keras seluruh pegawai,” tuturnya.

Menurut Asep, petugas Area Pelayanan Terpadu (APT) perlu dibekali dengan Frequently Asked Questions (FAQ). “Dengan adanya FAQ, diharapkan dapat menjadi media pembelajaran pegawai untuk menambah pengetahuan/wawasannya di bidang pengelolaan Barang Milik Negara (BMN), penilaian, piutang negara dan lelang”, ujarnya. Selain itu, Asep juga mengharapkan agar petugas APT tidak hanya bertugas sebagai penyambung lidah saja, tetapi dapat memberikan informasi-informasi yang dibutuhkan stakeholder terkait pengelolaan BMN, penilaian, piutang negara dan lelang.

Pada kesempatan ini, Asep juga menyampaikan imbauan Menteri Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi terkait pelaksanaan cuti bersama Hari Raya Idul Fitri 1439 Hijriyah. Asep menegaskan larangan penggunaan kendaraan dinas untuk kepentingan mudik, larangan menerima hadiah yang berhubungan dengan jabatan dan/atau pekerjaan dan tidak diperkenankan mengajukan cuti sebelum dan sesudah pelaksanaan cuti bersama kecuali dengan alasan penting. Selain itu, seluruh pegawai juga dihimbau agar tetap menjaga komunikasi selama pelaksanaan cuti bersama yaitu mudah dihubungi bila sewaktu-waktu dibutuhkan.

Pada kesempatan ini diberikan juga apresiasi terhadap pegawai yang telah memberikan kinerja terbaiknya untuk periode Semester I Tahun 2018. Penilaian atas kinerja terbaik untuk periode ini sangat rumit karena menurut Asep, semua staf yang berada di bawah pimpinannya telah memberikan kinerja terbaiknya sesuai dengan bidang dan kemampuannya masing-masing. Pegawai terbaik yang terpilih pada periode ini adalah Wahyu Prabowo, pelaksana pada Seksi Kepatuhan Internal. Sedangkan kategori pelayanan terbaik diberikan kepada Sawitri, pelaksana pada Seksi Pengelolaan Kekayaan Negara. Suasana yang tenang tiba-tiba menjadi riuh, tepuk tangan para pegawai terdengar gaduh, seluruh pegawai  menyampaikan selamat atas keberhasilan mereka mendapatkan penghargaan sebagai pegawai terbaik dan pelayanan terbaik.

“Besar harapan semoga di bulan suci ini kita selalu berada dalam limpahan rahmatNya dan semoga selamat sampai tujuan bagi yang mudik,” pesan Kepala KPKNL Sidoarjo Asep Suryadi di menutup acara. (Teks dan Foto: Tim Seksi HI)

 

Foto Terkait Berita
Peta Situs | Email Kemenkeu | Prasyarat | Wise | LPSE | Hubungi Kami | Oppini