Jl. Lapangan Banteng Timur No.2-4, Jakarta Pusat
 1 50-991    ID | EN      Login Pegawai
 
DJKN Goes to Campus “Kelola Aset Negara Pulihkan Ekonomi Bangsa”
Joni Caputra Sihombing
Senin, 21 Maret 2022   |   158 kali

Panyabungan – Jumat (18/03). KPKNL Padangsidimpuan melaksanakan kegiatan DJKN Goes to Campus berkolaborasi dengan Sekolah Tinggi Agama Islam Negeri Mandailing Natal (STAIN Madina) mengusung tema “Kelola Aset Negara Pulihkan Ekonomi Bangsa” dihadiri oleh Mahasiswa/i serta para dosen Sekolah Tinggi Agama Islam Negeri Mandailing Natal (STAIN Madina). Kegiatan dilaksanakan secara tatap muka di Aula STAIN Madina.

Acara diawali dengan doa, menyanyikan lagu kebangsaan Indonesia Raya dan kata sambutan dari Torkis Lubis Ketua STAIN Madina. Dalam sambutanya Torkis mengucapkan banyak-banyak terimakasih dan sangat senang dengan  kedatangan pihak  dari KPKNL Padangsidimpuan atas kunjunganya ke STAIN Madina dalam kegiatan DJKN Goes to Campus. Beliau berharap kegiatan ini dapat menambah pemahaman mahasiswa terkait pengelolaan Aset Negara  (Barang Milik Negara)  serta pengenalan terkait lelang  kepada para mahasiswa  khususnya  di lingkungan STAIN Madina.

Kegiatan dilanjutkan dengan keynote speech dari Raden Hariyadi Murti Kurniawan Kepala KPKNL Padangsidimpuan terkait tugas dan fungsi KPKNL serta wilayah kerja KPKNL Padangsidimpuan yang meliputi 14 Kota/Kabupaten. Kemudian dilanjutkan dengan penyampaian materi terkait Anggaran Penerimaan dan Belanja Negara (APBN) tahun 2021 dan Pengelolaan Aset Negara oleh Mide Parma Swanda Kepala Seksi Pengelolaan Kekayaan Negara, kemudian dilanjutkan dengan penyampaian materi pengetahuan dasar lelang oleh Hendrik Parlindungan Fungsional Pelelang Muda KPKNL Padangsidimpuan

Kegiatan berlangsung meriah dan penuh antusias. kegiatan diwarnai dengan games dan simulasi lelang yang semakin menambah kemeriahan dan antusiasme peserta. Kegiatan DJKN Goes to Campus. Kegiatan ini diharapkan menjadi sarana edukasi yang efektif untuk menenamkan kesadaran akan pentingnya pengelolaan aset negara. Semoga kedepannya masyarakat semakin sadar akan pentingnya menjaga Aset Negara dan lelang semakin diminati oleh seluruh lapisan masyarakat.   

Foto Terkait Berita
Peta Situs | Email Kemenkeu | Prasyarat | Wise | LPSE | Hubungi Kami | Oppini