Jl. Lapangan Banteng Timur No.2-4, Jakarta Pusat
 1 50-991    ID | EN      Login Pegawai
 
Pastikan Target Kinerja, Kanwil DJKN Jateng dan DIY Berikan Bimtek Sekaligus Monev Capaian Kerja Bidang PKN
Immanent Jati
Jum'at, 03 Juni 2022   |   98 kali

Semarang - Dalam rangka memastikan target kinerja, Kantor Wilayah Direktorat Jenderal Kekayaan Negara Jawa Tengah dan D.I. Yogyakarta (Kanwil DJKN Jateng dan DIY) memberikan pembinaan melalui Bimbingan Teknis (Bimtek) sekaligus Monitoring dan Evaluasi (Monev) Capaian Kinerja di bidang Pengelolaan Kekayaan Negara (PKN). Dalam kunjungannya pada Kamis (02/06)  bertempat di Ruang Rapat KPKNL Semarang, Kanwil DJKN Jawa Tengah dan DIY diwakili oleh Kepala Bidang PKN, Saiful Hadi dan didampingi beberapa staf yakni Septia Kurniawan dan Luvvi Anggitasari. 

Kunjungan Kanwil DJKN Jateng dan DIY disambut oleh Kepala KPKNL Semarang Partolo dan Kepala Seksi PKN Sigit Among Wibowo. Selanjutnya kegiatan pembinaan dilakukan di ruang rapat KPKNL Semarang dan diikuti oleh semua pegawai yang ada di Seksi PKN. Pembinaan difokuskan pada capaian kinerja KPKNL Semarang yang meliputi PNBP PKN, Sertipikasi BMN, SBSK, Portofolio aset dan Pengawasan dan Pengendalian (Wasdal) Pengeloaan BMN. Kegiatan ini dilakukan untuk memastikan target kinerja Pengelolaan Kekayaan Negara Semester I dapat tercapai.

Sudah menjadi tugas Kanwil DJKN Jateng dan DIY untuk memberikan bimbingan teknis,  pemantauan dan evaluasi pelaksanaan di bidang pengelolaan kekayaan negara pada unit vertikal yang berada dibawahnya. Partolo mengucapkan terima kasih atas bimbingannya dan senantiasa akan menyelesaikan dan mengupayakan pencapaian target kinerja pengelolaan kekayaan negara dengan sebaik baiknya. (HI/PKN)


Foto Terkait Berita
Peta Situs | Email Kemenkeu | Prasyarat | Wise | LPSE | Hubungi Kami | Oppini