Jl. Lapangan Banteng Timur No.2-4, Jakarta Pusat
 1 50-991    ID | EN      Login Pegawai
 
Lelang Puluhan Kendaraan Dinas Milik Pemerintah Kota Pekanbaru
Eva Resia
Kamis, 29 Juli 2021   |   2667 kali

Pekanbaru  – Pemerintah Kota Pekanbaru akan melelang puluhan kendaraan dinas melalui Kantor Pelayanan Kekayaan Negara dan Lelang Pekanbaru (KPKNL Pekanbaru). Lelang akan dilakukan melalui situs resmi lelang.go.id pada hari Selasa, 03 Agustus 2021 pukul 09.00 sampai dengan 11.00 WIB. Barang yang akan dilelang berjumlah 93 lot, terdiri dari 88 kendaraan bermotor dan  5 lot scrap.

Kendaraan bermotor yang akan dilelang memiliki tipe dan merk yang bervariasi. Kondisi masing-masing barang pun berbeda, ada yang baik, ada yang rusak. Kelengkapan dokumen kepemilikan yang biasanya menjadi pertimbangan dalam pembelian kendaraan pun berbeda-beda, ada yang lengkap dan tidak lengkap. Nilai limit atau nilai terendah barang lelang berkisar antara Rp700.000,00 sampai dengan Rp190.300.000,00.

Informasi terkait barang dapat diketahui melalui lelang.go.id atau aplikasi Lelang Indonesia (dapat diunduh pada playstore) atau pengumuman surat kabar. Informasi dimaksud meliputi uraian barang (jenis dan tipe barang), tahun perolehan, nilai limit, uang jaminan dan lokasi barang. Yang perlu diperhatikan adalah uang jaminan dan batas waktu penyetoran uang jaminan. Karena penyetoran uang jaminan menjadi syarat kepesertaan lelang. Informasi terkait uang jaminan dan batas akhir penyetorannya hanya ada di lelang.go.id.

Lalu bagaimana dengan pelaksanaan lelangnya? Lelang akan dilaksanakan secara daring melalui lelang.go.id. Langkah pertama untuk mengikuti lelang adalah mendaftarkan diri menjadi pengguna (user) lelang.go.id. Selanjutnya memilih barang lelang yang diminati, menyetor uang jaminan lelang sebelum batas waktunya, kemudian menawar pada waktu pelaksanaan lelang. Lelang akan dilakukan secara open-bidding (penawaran terbuka), dimana penawaran dapat dilihat oleh seluruh peserta lelang. Informasi terkait lelang dapat dilihat selengkapnya melalui lelang.go.id  atau hubungi Call Center DJKN 150991.

Satu hal yang perlu diingat bahwa lelang yang diselenggarakan oleh Kementerian Keuangan c.q. KPKNL hanya ada di lelang.go.id. Hati-hati terhadap penipuan lelang yang mengatasnamakan Kementerian Keuangan atau KPKNL.

 

***

Penulis : Tim Humas KPKNL Pekanbaru

Foto Terkait Berita
Peta Situs | Email Kemenkeu | Prasyarat | Wise | LPSE | Hubungi Kami | Oppini