Jl. Lapangan Banteng Timur No.2-4, Jakarta Pusat
 1 50-991    ID | EN      Login Pegawai
 
KPKNL Pekalongan > Kilas Peristiwa
KPKNL Pekalongan adakan In House Training dalam rangka menuju WBK/WBBM
Gunawan Raharjo
Selasa, 06 Februari 2018   |   129 kali

Pekalongan - KPKNL Pekalongan mengadakan kegiatan in House Training bagi seluruh pegawainya. Kegiatan yang diikuti oleh pegawai, tenaga honorer maupun tenaga pengamanan ini dilaksanakan di Aula KPKNL Pekalongan, Selasa (30/1).

Kegiatan ini sebagai tindak lanjut pencanangan KPKNL Pekalongan menuju kantor berpredikat Wilayah Bersih dari Korupsi dan Wilayah Birokrasi Bersih Melayani (WBK/WBBM) dan dalam rangka penerapan pelayanan prima di KPKNL Pekalongan. Menjadi pemateri dalam kegiatan ini adalah Widyaiswara Balai Diklat Kepemimpinan Magelang, Yohanes Supriyanto.

Kepala Seksi Pelayanan Lelang sebagai Koordinator Peningkatan Kualitas Pelayanan Publik, Triyanto,  yang juga mewakili Kepala Kantor, dalam sambutan pembukaan acara meminta semua komponen di KPKNL Pekalongan untuk mengikuti kegiatan ini dengan sebaik-baiknya. Harapan ke depan agar dalam melayani stakeholder lebih baik lagi dan bersiap menuju WBK/WBBM.

Sebelum memulai kegiatan, Kak Yo (panggilan akrab Yohanes Supriyanto-red) mengajak seluruh peserta In House Training untuk bermain terlebih dahulu. Dalam games yang terdiri dari beberapa babak ini bertujuan antara lain untuk menguji konsentrasi peserta, kekompakan antar pegawai serta pemahaman atas nilai nilai Kementerian Keuangan dalam rangka melayani stakeholder. Sesudah pemanasan dirasa cukup maka sampailah kegiatan ini pada puncak acara.

Dalam materi yang disampaikan Kak Yo, pria yang sebelum menjadi Widyaiswara ini pernah menjabat sebagai Kepala Seksi di KPKNL Manado, menekankan perlunya kemampuan setiap warga KPKNL Pekalongan dalam menghadapi stakeholder. Dimulai dari tenaga pengamanan dalam menyambut pengguna jasa yang datang dilanjutkan dengan petugas front office yang akan menerimanya. Stakeholder yang beragam latar belakang, tujuan dan kepentingan harus disambut dengan sebaik-baiknya tanpa ada perbedaan. “Sapa dan senyum yang tulus serta sikap dalam pelayanan menjadi hal pertama yang akan dilihat dan diingat tamu yang datang, karena kedua petugas yang disebut di atas akan menjadi wajah dari KPKNL Pekalongan di mata masyarakat. Jangan sampai karena nila setitik rusak susu sebelanga,” tutur Kak Yo.

Pada kesempatan ini, Kak Yo mengambil perumpamaan sebuah tembang Jawa yang berjudul Dayohe Teko (Tamunya Datang-red). Dimana dalam lagu tersebut banyak filosofi yang bisa kita ambil. Seperti bagaimana apabila ada tamu yang datang, kesediaan kita menerima keluh kesah masalah dari pengguna jasa, mencoba memberi alternatif penyelesaian masalah/solusi yang disampaikan serta kalau ternyata menemui jalan buntu. Semua dikaitkan dengan nilai nilai Kementrian Keuangan yang sudah kita ketahui bersama.

Mengakhiri paparannya, Kak Yo menekankan kembali agar kita ikhlas dalam melayani terlebih dalam menyambut WBK/WBBM tidak ada pungutan di luar biaya resmi atas pelayanan yang kita berikan. Acara berakhir dengan kegiatan foto bersama.

Semoga dengan kegiatan ini pelayanan KPKNL Pekalongan menjadi lebih baik serta semakin siap menuju WBK/WBBM. KPKNL Pekalongan sakpore!!! (HI)

Foto Terkait Kilas Peristiwa
Peta Situs | Email Kemenkeu | Prasyarat | Wise | LPSE | Hubungi Kami | Oppini