Jl. Lapangan Banteng Timur No.2-4, Jakarta Pusat
 1 50-991    ID | EN      Login Pegawai
 
Diskusi Menghasilkan Suplemen Untuk KPKNL Pangkalpinang Dalam Mewujudkan Satker Berpredikat ZI WBK/WBBM
Intan Fitri Ardinasari
Rabu, 29 Juli 2020   |   105 kali

Kamis, 23 Juli 2020 KPKNL Pangkalpinang mengadakan Rapat Persiapan Penilaian Tim Penilai Nasional (TPN) ZI -WBK/WBBM Unit Kerja DJKN KPKNL Pangkalpinang sekaligus sebagai bentuk monitoring dan evaluasi kegiatan-kegiatan yang telah dilaksanakan. Rapat tersebut diikuti oleh seluruh pegawai KPKNL Pangkalpinang dan diselenggarakan sesuai dengan protokol kesehatan yang dianjurkan oleh pemerintah.

Acara tersebut merupakan usaha KPKNL Pangkalpinang untuk mewujudkan KPKNL Pangkalpinang sebagai satuan kerja berpredikat ZI- WBK/ WBBM. Sebelum acara dimulai, dilakukan pre test kepada seluruh pegawai KPKNL Pangkalpinang terkait ZI- WBK/ WBBM. Hal tersebut dilakukan agar seluruh pegawai KPKNL Pangkalpinang siap menghadapi Penilaian dari TPN, mengingat KPKNL Pangkalpinang telah sampai pada tahap penilaian oleh TPN. Penilaian tersebut akan dilaksanakan sekitar bulan Agustus sampai dengan November (tentatif).

Kepala Seksi Kepatuhan Internal, Sastra Wijaya menyampaikan beberapa poin penting dalam persiapan penilaian oleh TPN, seperti tahapan penilaian TPN, timeline, pentingnya inovasi dalam satuan kerja, things to do (hal-hal yang perlu diperhatikan oleh setiap satuan kerja), kiat sukses, dan rencana aksi.

Sastra menekankan beberapa hal yang perlu dilakukan setiap pegawai, seperti senantiasa menjaga konsistensi dan komitmen pelaksanaan program pembangunan ZI WBK/WBBM pada unit kerja, meningkatkan semangat para pegawai untuk terus menjaga integritas, menjaga kualitas pelayanan prima kepada stakeholders, terus membangun intimacy dengan stakeholders demi tercapainya budaya pelayanan prima. Dengan beberapa things to do tersebut diharapkan pegawai KPKNL Pangkalpinang makin siap dalam menghadapi tahapan penilaian dari TPN.

Setelah penyampaian materi oleh Sastra, dilakukan sesi tanya jawab dan diskusi. Melalui sesi tersebut, KPKNL Pangkalpinang mendapatkan beberapa saran dan masukan dari beberapa pegawai KPKNL Pangkalpinang. Harapannya hasil diskusi tersebut dapat menjadi suplemen untuk KPKNL Pangkalpinang dalam mewujudkan satuan kerja berpredikat ZI WBK/WBBM. Kepala KPKNL Pangkalpinang, Sugeng Aprito Lestariadi berharap agar seluruh pegawai KPKNL Pangkalpinang tetap semangat dalam menghadapi tahapan penilaian dari TPN. Ia juga kembali mengingatkan para pegawai KPKNL Pangkalpinang untuk tetap menjaga kesehatan. (Seksi Kepatuhan Internal & Seksi Hukum dan Informasi)

Foto Terkait Berita
Peta Situs | Email Kemenkeu | Prasyarat | Wise | LPSE | Hubungi Kami | Oppini