Jl. Lapangan Banteng Timur No.2-4, Jakarta Pusat
 1 50-991    ID | EN      Login Pegawai
 
Keanekaragaman Pegawai Perwakilan Kementerian Keuangan Wilayah Babel Menjadi Kekuatan Untuk Maju Bersama Menghadapi Tantangan
Intan Fitri Ardinasari
Jum'at, 01 November 2019   |   200 kali

30 Oktober tahun 1946, Oeang Republik Indonesia atau ORI resmi beredar untuk pertama kali menggantikan uang Jepang dan uang Javasche Bank sebagai mata uang Republik Indonesia yang mengawali kemandirian Indonesia untuk memiliki mata uang sendiri serta mengelola keuangannya secara mandiri. Untuk memperingati hari yang bersejarah tersebut, Kementerian Keuangan sebagai lembaga negara yang mengelola keuangan dan kekayaan negara, memperingati Hari ORI (HORI) ke 73 dengan berbagai rangkaian acara. Tahun ini, Kementerian Keuangan mengusung tema “Maju Bersama Menghadapi Tantangan”, harapannya seluruh pegawai Kementerian Keuangan bersama-sama dengan tools APBN siap menghadapi berbagai macam tantangan.

Kementerian Keuangan Perwakilan Wilayah Provinsi Kepulauan Bangka Belitung mengadakan beberapa kegiatan, seperti perlombaan cabang olah raga tenis meja, bulu tangkis, bola voli, dan futsal, kegiatan donor darah, jalan sehat, dan ditutup dengan upacara memperingati HORI ke 73 dan sekaligus peringatan hari Sumpah Pemuda pada Rabu, 30 Oktober 2019 di halaman Kantor Wilayah (Kanwil) Direktorat Jenderal Perbendaharaan (DJPB) Bangka Belitung.

Perlombaan olah raga dilaksanakan dengan jadwal bergiliran berselang satu minggu untuk tiap-tiap cabang olah raga, diawali dengan kick off HORI ke 73 yang dibuka oleh Kepala Perwakilan Kementerian Keuangan Wilayah Kepulauan Bangka Belitung dilanjutkan dengan senam bersama dan pertandingan bola voli eksekutif pada Jumat, 20 September 2019. Perlombaan tenis meja sebagai cabang olahraga pertama yang dipertandingkan dilaksanakan pada tanggal 24 dan 25 September 2019, dilanjutkan dengan lomba bulu tangkis, voli, dan futsal sebagai cabang olah raga terakhir. Kegiatan perlombaan tersebut diselenggarakan dengan tujuan untuk meningkatkan kebugaran, menjunjung sportivitas, dan mempererat persahabatan antar pegawai Kementerian Keuangan di wilayah Provinsi Kepulauan Bangka Belitung.

Setelah beberapa lomba diselenggarakan, Kementerian Keuangan Perwakilan Wilayah Provinsi Kepulauan Bangka Belitung bekerjasama dengan Unit Transfusi Darah Cabang Palang Merah Indonesia Kota Pangkalpinang mengadakan kegiatan donor darah bagi para pegawai Kementerian Keuangan di wilayah Provinsi Kepulauan Bangka Belitung yang bertempat di Ruang Rapat Kanwil DJPB Bangka Belitung pada tanggal 23 Oktober 2019. Kegiatan tersebut dilaksanakan sebagai wujud kepedulian pegawai Kementerian Keuangan di wilayah Provinsi Kepulauan Bangka Belitung kepada sesama.

Selanjutnya, Jumat tanggal 25 Oktober 2019, diselenggarakan jalan sehat, beberapa games dan pengumuman pemenang seluruh cabang olahraga yang telah diperlombakan serta penampilan hiburan dari beberapa satuan kerja Kementerian Keuangan di wilayah Provinsi Kepulauan Bangka Belitung, yaitu KPPBC Pangkalpinang, KPP Pratama Pangkalpinang, KPP Pratama Bangka, dan KPKNL Pangkalpinang. Sebagai penutup acara tersebut, KPKNL Pangkalpinang mempersembahkan flashmob yang diikuti oleh seluruh peserta jalan sehat.

Sebagai penutup seluruh rangkaian kegiatan HORI ke 73, pegawai Kementerian Keuangan di wilayah Provinsi Kepulauan Bangka Belitung melaksanakan upacara dengan menggunakan pakaian adat nusantara  yang bermakna keragaman dalam semangat persatuan. Semangat tersebut juga mengingatkan kita kepada semangat Sumpah Pemuda yang mempersatukan bangsa Indonesia. (Seksi Hukum dan Informasi)

Foto Terkait Berita
Peta Situs | Email Kemenkeu | Prasyarat | Wise | LPSE | Hubungi Kami | Oppini