Jl. Lapangan Banteng Timur No.2-4, Jakarta Pusat
 1 50-991    ID | EN      Login Pegawai
 
DKO Triwulan I Tahun 2022: Tetap Semangat Mencapai Target IKU
Eka Febri Nugraheni Soesilo
Senin, 11 April 2022   |   120 kali

Pangkalan Bun – KPKNL Pangkalan Bun melaksanakan Dialog Kinerja Organisasi (DKO) Triwulan I Tahun 2022 pada Senin, 4 April 2022. DKO merupakan praktek manajemen yang mempertemukan atasan dan bawahan secara langsung yang dilaksanakan secara periodik, terstruktur, dengan menggunakan data kinerja untuk meninjau kinerja masing-masing unit, serta memahami akar penyebab kesenjangan kinerja, untuk kemudian memutuskan cara mengatasinya dan menyepakati rencana aksi.

DKO kali ini dibuka dengan arahan kepala kantor untuk tetap semangat dalam mengejar ketertinggalan capaian kinerja yang masih belum sesuai dengan harapan. Kepala kantor memberikan apresiasi atas kerja keras dan sinergi seluruh elemen KPKNL Pangkalan Bun selama Triwulan I. Selain itu kepala kantor juga menyampaikan walaupun sedang menjalankan  puasa, seluruh pegawai KPKNL Pangkalan Bun harus tetap semangat dalam bekerja, jadikan bekerja dan puasa ramadan ini sebagai ibadah.

Fokus tema DKO ini yaitu terkait IKU Persertipikatan BMN berupa Tanah yang belum sesuai harapan. Penyebab utama yang menghambat tercapainya IKU ini adalah adanya kendala yang muncul pada saat dilakukan pengukuran, diketahui bidang tanah ternyata masuk dalam kawasan hutan/HGU/ lahan gambut sehingga harus dicarikan penggantinya. Untuk mengantisipasi hal tersebut, KPKNL Pangkalan Bun terus melakukan koordinasi dengan kantor pertanahan serta satker mengenai progres pensertipikatan bidang tanah, baik untuk tanah target nominatif maupun BBSK.

Kepala Seksi Kepatuhan Internal, Nur Indiyah Retno Palupi, menyampaikan bahwa Nilai Kinerja Organisasi (NKO) pada Triwulan I Tahun 2022 ini tercapai sebesar 105%. Terhadap 20 (dua puluh) IKU yang ditetapkan tahun ini, sebesar 50% IKU sudah hijau, 35% IKU abu-abu, dan 15% IKU merah. Beberapa rencana aksi seperti penggalian potensi lelang dan piutang negara, koordinasi dengan pihak terkait, serta edukasi dan komunikasi menjadi beberapa hal yang akan ditingkatkan lagi untuk mendapatkan hasil yang lebih maksimal pada triwulan selanjutnya.

Pembahasan dilanjutkan dengan penyampaian profil risiko serta penanganan risiko KPKNL Pangkalan Bun periode Triwulan I tahun 2022. Terdapat 3 (tiga) peristiwa yang level risikonya naik, 2 (dua) peristiwa yang level risikonya turun, dan 1 (satu) peristiwa yang level risikonya tetap.

Dengan DKO yang dilaksanakan secara periodik setiap triwulan, diharapkan dapat menjadi sarana bagi seluruh pegawai untuk tetap bersinergi dalam bekerja dan penyemangat dalam mencapai target yang telah ditetapkan.


Seksi Hukum dan Informasi

Foto Terkait Berita
Peta Situs | Email Kemenkeu | Prasyarat | Wise | LPSE | Hubungi Kami | Oppini