Jl. Lapangan Banteng Timur No.2-4, Jakarta Pusat
 1 50-991    ID | EN      Login Pegawai
 
KPKNL Pangkalan Bun: Survey DKPB sebagai Ajang Kolaborasi Humas dan Penilaian
Ketut Sandiasa
Jum'at, 21 September 2018   |   198 kali

Pangkalan Bun – Pada bulan Agustus dan September 2018, pegawai KPKNL Pangkalan Bun mempunyai tugas yaitu melaksanakan survey harga DKPB (Daftar Komponen Penilaian Bangunan) untuk tahun 2018. Kegiatan tersebut dikerjakan oleh beberapa tim yang beranggotakan 2 (dua) atau 3 (tiga) orang dan dilaksanakan di seluruh wilayah kerja KPKNL Pangkalan Bun, yaitu Kabupaten Kotawaringin Barat, Kabupaten Kotawaringin Timur, Kabupaten Lamandau, Kabupaten Sukamara, dan Kabupaten Seruyan. Survey DKPB merupakan tugas tahunan dari Seksi Penilaian di KPKNL yang bertujuan untuk mengumpulkan referensi harga bahan bangunan dan semua komponen penilaian bangunan dari setiap daerah yang nantinya digunakan sebagai panduan dalam penilaian dengan cost method / new reproduction cost method. Survey di tahun 2018 ini digunakan untuk penyusunan daftar harga tahun 2019.

Pada pelaksanaan survey DKPB 2018 ini, tim survey berkolaborasi dengan tim Humas KPKNL Pangkalan Bun untuk turut memberikan sosialisasi kepada masyarakat, khususnya pemilik Toko Bahan Bangunan terkait tugas dan fungsi KPKNL Pangkalan Bun. Kami menyadari bahwa tugas dan fungsi KPKNL Pangkalan Bun belum banyak diketahui dan dipahami secara menyeluruh oleh masyarakat di wilayah kerja kami, sehingga harus diupayakan berbagai cara sosialisasi, salah satunya adalah dengan jemput bola saat pelaksanaan survey DKPB ini. Tim survey dan tim humas memberikan brosur yang berisi seluk beluk kegiatan di KPKNL Pangkalan Bun dan secara singkat memberikan penjelasan kepada para pemilik toko. Diharapkan dengan metode seperti ini, KPKNL Pangkalan Bun menjadi lebih dikenal oleh masyarakat.

(Penulis: Tim HI / Foto : Tim Survey DKPB)

Foto Terkait Berita
Peta Situs | Email Kemenkeu | Prasyarat | Wise | LPSE | Hubungi Kami | Oppini