Jl. Lapangan Banteng Timur No.2-4, Jakarta Pusat
 1 50-991    ID | EN      Login Pegawai
 
KPKNL Pamekasan > Kilas Peristiwa
SEMANGAT KEMERDEKAAN DARI PULAU MADURA
Candra Kurniawan
Jum'at, 16 Agustus 2019   |   201 kali

Pamekasan - Dalam rangka memperingati Hari Ulang Tahun Republik Indonesia ke-74 yang merupakan momen sangat ditunggu oleh seluruh rakyat Indonesia, KPKNL Pamekasan menyelenggarakan kegiatan bersama yang bertujuan untuk mempererat persatuan dan kesatuan antar pegawai. Kegiatan dilaksanakan pada hari Jumat (16/8) pagi di halaman KPKNL Pamekasan dan diikuti seluruh pegawai KPKNL Pamekasan.

Diawali tepat pukul 06.30 WIB dengan senam pagi bersama-sama yang dipimpin instruktur senam yang energik dan supel, seluruh pegawai mengikuti senam dengan penuh semangat dan gembira. Selanjutnya diadakan perlombaan-perlombaan yang diikuti seluruh pegawai, dan telah dibagi terlebih dahulu dalam 5 (lima) tim, yaitu Tim I Sub Bagian Umum, Tim II Seksi PKN, Tim III Seksi Pelayanan Penilaian, Tim IV Seksi PN dan Seksi Pelayanan Lelang, dan Tim V Seksi HI dan Seksi KI.  

”Ini bukan soal menang atau kalah, tapi semangat untuk ikut berpartisipasi dalam kebersamaan. Mari kita bersinergi dalam kegiatan memperingati Hari Kemerdekaan indonesia ini.”, tegas Yuli Widayat, Kepala Sub Bagian Umum, dalam pengarahannya mengawali kegiatan perlombaan pagi itu. Adapun perlombaan yang dilaksanakan adalah lomba makan kerupuk, lomba estafet kelereng, lomba estafet kaos, lomba memasukkan paku dalam botol. Kecuali lomba makan kerupuk, semua lomba dilakukan dengan bekerjasama antar pegawai, sehingga lebih mempererat kesatuan para pegawai.

Tak ada batas apapun dalam sebuah kebersamaan. Seluruh perlombaan dilaksanakan dengan penuh persahabatan dan sportif dalam balutan aroma kompetisi yang sehat. Semangat untuk menunjukkan siapa yang terbaik, baik perlombaan perseorangan maupun perlombaan secara tim, menunjukkan bagaimana seluruh pegawai memiliki hasrat yang tinggi untuk menang dan kemauan yang besar untuk bekerja sama. 

”Marilah kita kobarkan kembali semangat kita untuk meraih yang lebih baik dan menjadi yang terbaik. Saya berterima kasih untuk semuanya yang ada di KPKNL Pamekasan ini, karena kita semua telah menang mengalahkan ego masing-masing dan bekerjasama dengan yang lain.”, tegas Harmaji, Kepala KPKNL Pamekasan, mengakhiri acara pagi itu. 

(Penulis/foto: Seksi HI)

Foto Terkait Kilas Peristiwa
Peta Situs | Email Kemenkeu | Prasyarat | Wise | LPSE | Hubungi Kami | Oppini