Jl. Lapangan Banteng Timur No.2-4, Jakarta Pusat
 1 50-991    ID | EN      Login Pegawai
 
Revaluasi BMN KPKNL Pamekasan Capai 111,82 %
Yulianto
Senin, 26 Maret 2018   |   163 kali

Pamekasan - Kantor Wilayah Direktorat Jenderal Kekayaan Negara (Kanwil DJKN) JawaTimur melakukan monitoring dan evaluasi revaluasi penilaian Barang Milik Negara (BMN) di Aula Kantor Pelayanan Kekayaan Negara dan Lelang (KPKNL) Pamekasan pada Kamis (22/3). Monitoring dan evaluasi BMN ini dipimpin Syaiful Hadi Kepala Bidang Kepatuhan Internal, Hukum dan Informasi, didampingi Indra Widajanto Kepala Bidang Penilaian dan Suliyati Kepala Subbagian Keuangan.

Dalam sambutannya, Harmaji, Kepala KPKNL Pamekasan menyampaikan progres capaian revaluasi BMN. Dari target 965 NUP pada 39 satker, sebanyak 1.079 NUP telah selesai  atau 111,82% dari target. Belum semua barang berhasil dinilai kembali karena masih ada 80 NUP yang berada diwilayah Kepulauan Kabupaten Sumenep. “NUP yang di wilayah kepulauan Sumenep belum dapat  dilaksanakan karena masih terkendala dengan kondisi cuaca atau alam yang belum bersahabat, mengingat ombak pada bulan-bulan ini masih tinggi dapat mencapai 3 m hal ini sangat berbahaya bagi teman-teman Tim Penilai, menunggu situasi dan kondisi memungkinkan baru dilaksanakan revaluasi BMN dikepulauan” ujar Harmaji.

Syaiful Hadi menyampaikan kegembiraannya dengan capaian revaluasi BMN KPKNL Pamekasan yang telah mencapai 111,82% walaupun masih ada sisa barang yang berada di wilayah kepulauan yang belum dapat dinilai kembali.

Dalam kesempatan ini Harmaji juga menyampaikan progres pelaksanaan perbantuan ke KPKNL Surabaya yaitu yang dilaksanakan oleh dua Tim Penilai untuk melakukan revaluasi BMN satker Denzibang TNI AD di wilayah Kabupaten Bangkalan dan Sampang.

Acara monitoring dan evaluasi revaluasi BMN diakhiri dengan tanya jawab dengan Tim Penilai KPKNL Pamekasan yang telah melaksanakan revaluasi BMN. (Teks/Foto : Dian Novianto Prihantono)

Foto Terkait Berita
Peta Situs | Email Kemenkeu | Prasyarat | Wise | LPSE | Hubungi Kami | Oppini