Jl. Lapangan Banteng Timur No.2-4, Jakarta Pusat
 1 50-991    ID | EN      Login Pegawai
 
KPKNL Palu > Berita
Perayaan Hari Oeang ke-73 Kementerian Keuangan Republik Indonesia di Kota Palu
Abd. Choliq
Rabu, 06 November 2019   |   191 kali

Palu (Rabu, 30/10/2019) - Kantor Pelayanan Kekayaan Negara dan Lelang (KPKNL) Palu sebagai bagian dari Perwakilan Kementerian Keuangan (Kemenkeu) bersama unit Perbankan di Kota Palu melaksanakan upacara peringatan Hari Oeang ke-73 dan Sumpah Pemuda ke-91 dengan mengusung tema “Maju Bersama, Menghadapi Tantangan’’ di Lapangan Pangkalan Sarana Operasi Bea Cukai Pantoloan. 

 

Upacara peringatan kali ini tampak lebih meriah dan unik sebab berkaitan dengan peringatan Sumpah Pemuda. Seluruh pegawai menggunakan pakaian adat daerah masing-masing, seperti adat kaili, bugis, poso, batak, betawi bahkan sampai adat Madura.

 

Upacara dilaksanakan dengan khidmat, para peserta mendengarkan dengan saksama mulai dari pembacaan detik-detik hari oeang, sumpah pemuda, sampai amanat dari Menteri Keuangan Sri Mulyani Indrawati mengenai tantangan yang lebih besar akan dihadapi oleh segenap jajaran Kemenkeu. Namun, komitmen Kemenkeu harus dapat dibuktikan dan bukan sekedar umbaran janji saja demi menggapai visi Indonesia menjadi 5 (lima) besar ekonomi dunia pada tahun 2045. Amanat ini disampaikan oleh Kepala Kantor Wilayah Perbendaharaan Provinsi Sulawesi Tengah selaku Pembina upacara.

 

Setelah upacara selesai, dilanjutkan dengan beberapa pertunjukan dan atraksi dari pegawai Pangsarop Bea Cukai Pantoloan. Selanjutnya, dilaksanakan penanaman pohon oleh Kepala Kantor Wilayah Perbendaharaan dan diikuti oleh para kepala kantor unit vertikal Kementerian Keuangan di Kota Palu.

 

Kegiatan diakhiri dengan pembacaan dan penyerahan piala pada pemenang perlombaan dalam Pekan Olah Raga dan Seni (Porseni) dalam rangka memperingati Hari Oeang yang telah dilaksanakan sebelumnya.


Foto Terkait Berita
Peta Situs | Email Kemenkeu | Prasyarat | Wise | LPSE | Hubungi Kami | Oppini