Jl. Lapangan Banteng Timur No.2-4, Jakarta Pusat
 1 50-991    ID | EN      Login Pegawai
 
KPKNL Palu > Berita
Serah Terima Sertifikat Tanah BMN Tahun 2019 Di Wilayah Sulawesi Tengah.
Yohan
Selasa, 02 Juli 2019   |   377 kali

Senin, 1 Juli 2019, bertempat di ruang rapat Kantor Pelayanan Kekayaan Negara dan Lelang Palu diadakan acara serah terima sertifikat tanah Barang Milik Negara (BMN) tahun 2019 di wilayah Sulawesi Tengah dan pemberian apresiasi atas pelaksanaan sertifikasi tanah BMN kepada jajaran Badan Pertanahan Nasional (BPN).

Kegiatan ini dihadiri oleh Kepala Kantor Wilayah DJKN Suluttenggomalut, Kepala Kantor Wilayah Badan Pertanahan Nasional Sulawesi Tengah dan juga Satuan Kerja (satker) penerima sertifikat.

Acara ini dapat terselenggara atas sinergi yang baik antara KPKNL Palu, jajaran Kanwil BPN di Sulteng dan para satkera yang telah menyelesaikan target  sebanyak 150 sertifikat lebih pada semester 1 Tahun 2019.

150 sertifikat yang telah terselesaikan ini adalah BMN yang diadministrasikan oleh 6 satker yaitu Satker Pelaksanaan Jalan Nasional II wilayah Sulteng, Satker Pelaksanaan Jalan Nasional III wilayah Sulteng, Satker Denzibang, Satker TVRI Sulteng, Satker Unit Penyelenggara Pelabuhan Ampana dan Satker Bandar Udara Syukuran Aminuddin Amir Luwuk.

Sementara dari sisi wilayah geografis, tanah-tanah satker tersebut tersebar di Kabupaten Parigi Moutong, Kabupaten Poso, Kabupaten Donggala, Sigi, Toli-toli, Tojo Una-una dan Banggai.

Atas keberhasilan ini Bapak A. Y. Daniarto selaku Kepala Kanwil DJKN Suluttenggomalut menyampaikan penghargaan kepada kakanwil BPN beserta jajarannya.

Laki-laki yang akrab di sapa Yanis ini juga berharap dengan telah terselesaikannya target sertipikasi 2019 di semester 1, maka KPKNL Palu beserta BPN dan jajarannya memiliki waktu yang cukup untuk merencanakan pekerjaan terkait sertifikasi di tahun 2020 dengan lebih baik.

 (Sumber Seksi HI, Naskah Buang, photographer Angky).


Foto Terkait Berita
Peta Situs | Email Kemenkeu | Prasyarat | Wise | LPSE | Hubungi Kami | Oppini