Jl. Lapangan Banteng Timur No.2-4, Jakarta Pusat
 1 50-991    ID | EN      Login Pegawai
 
KPKNL Palu > Berita
Penandatanganan Kontrak Kinerja 2017 KPKNL Palu
N/a
Kamis, 16 Februari 2017   |   413 kali

Palu - Bertempat di Kantor Pelayanan Kekayaan Negara dan Lelang (KPKNL) Palu, Selasa (14/02), seluruh pejabat Eselon IV dan staf Pelaksana pada KPKNL Palu menandatangani Kontrak Kinerja Tahun 2017 dengan Kepala KPKNL Palu.

Kontrak Kinerja merupakan wujud komitmen pimpinan, mulai dari Menteri, Eselon I hingga seluruh jajaran instansi vertikal Direktorat Jenderal Kekayaan Negara (DJKN) di daerah terhadap pengelolaan kinerja di lingkungan Kementerian Keuangan

Kontrak Kinerja diperlukan sebagai bentuk monitoring pengelolaan kinerja di lingkungan DJKN khususnya dan Kementerian Keuangan pada umumnya. Pengelolaan kinerja bertujuan untuk mendorong kontribusi yang lebih optimal dalam pencapaian tujuan organisasi.

Bahwa dengan menandatangani Kontrak Kinerja ini seharusnya tidak ada lagi istilah bagi para pejabat/pegawai untuk tidak tahu akan apa yang seharusnya dilakukan/dicapai untuk minimal 1 tahun ke depan. Dengan menandatangani Kontrak kinerja ini berarti para pejabat dan pegawai mempunyai sebuah komitmen terhadap organisasi yang harus dipegang dan dijalankan. Demikian ungkapan Kepala KPKNL Palu Theo Aloysius Kaparang dalam kesempatan memberikan sambutan dan arahan dalam acara Penandatanganan Kontrak Kinerja bagi para pejabat/pegawai di lingkup KPKNL Palu. Theo juga menyampaikan bahwa Kontrak Kinerja juga digunakan untuk mengukur capaian tujuan organisasi dalam kurun waktu tertentu

Kepala Sub Bagian Umum,selanjutnya Kepala Seksi PKN, Kepala Seksi Penilaian, Kepala Seksi Piutang Negara, Kepala Seksi Pelayanan Lelang, Kepala Seksi Hukum dan Informasi dan Kepala Seksi Kepatuhan Internal dihadapan Kepala KPKNL Palu menandatangani kontrak kinerja Kemenkeu Four, rangkaian kegiatan penandatanganan diakhiri seluruh pelaksana juga menandatangani kontrak kinerja Kemenkeu Five dihadapan atasan langsungnya masing-masing.

Dibagian lain, Kepala KPKNL Palu juga mengingatkan agar seluruh pegawai melaksanakan tugas dan fungsi dengan penuh kesungguhan untuk mencapai target kinerja sebagaimana tercantum dalam Kontrak Kinerja dan bersedia untuk dilakukan evaluasi atas capaian kinerja kapanpun diperlukan serta menerima segala konsekuensi atas capaian kinerja sesuai dengan peraturan yang berlaku, tegas Theo yang juga pernah menjabat Kepala KLN Dili (Timor Leste).

Semoga Kontrak Kinerja yang telah ditandatangani ini menjadi dasar pegangan bagi para pejabat dan pegawai lingkup KPKNL Palu untuk memberi kinerja terbaik dan bernilai lebih bagi organisasi. (D. Ariwibowo/Ikhwan A./HI KPKNL Palu)

Foto Terkait Berita
Peta Situs | Email Kemenkeu | Prasyarat | Wise | LPSE | Hubungi Kami | Oppini