Jl. Lapangan Banteng Timur No.2-4, Jakarta Pusat
 1 50-991    ID | EN      Login Pegawai
 
Rampasan Kejaksanaan Laku Terjual Hingga 500 Persen
Evi Soraya
Rabu, 01 Desember 2021   |   236 kali




Palembang – Kantor Pelayanan Kekayaan Negara dan Lelang (KPKNL) Palembang  beserta Pusat Pemulihan Aset (PPA) Kejaksaan Agung RI berhasil melaksanakan kegiatan Lelang Eksekusi Barang Rampasan berupa 1 (satu) unit Kapal Tongkang Minyak “Williem I”.

Kegiatan lelang dilaksanakan melalui lelang elektronik (e-auction) dengan metode penawaran terbuka (open bidding) oleh Pelelang Pertama KPKNL Palembang Niko Prasetya pada Selasa 30 November 2021 pukul 10.00 s.d. 11.00 WIB. Walaupun dilaksanakan secara online, namun antusiasme para peserta sangat tinggi. Hal itu terlihat dari total penawaran sebanyak 83 (delapan puluh tiga) kali dengan jumlah peserta sebanyak 52 (lima puluh dua) orang.

Lelang dengan metode open bidding kali ini kembali berhasil memacu persaingan harga penawaran para peserta sehingga hasil yang didapatkan sangat fantastis. Dari harga limit sebesar Rp536.000.000,- mampu terjual dengan harga Rp2.826.000.000,- (dua milyar delapan ratus dua puluh enam juta rupiah). Selamat buat para Punggawa Pelelang KPKNL Palembang. [Debb]

Peta Situs | Email Kemenkeu | Prasyarat | Wise | LPSE | Hubungi Kami | Oppini