Jl. Lapangan Banteng Timur No.2-4, Jakarta Pusat
 1 50-991    ID | EN      Login Pegawai
 
PELANTIKAN DAN PENGAMBILAN SUMPAH JABATAN PEMERIKSA DAN PEJABAT LELANG KELAS I
Eko Haryono Hadi Soeyanto
Rabu, 21 Oktober 2020   |   151 kali

Palembang, 20 Oktober 2020. Bertempat di Lantai II KPKNL Palembang, Thaufik selaku Kepala Kanwil DJKN Sumatera Selatan, Jambi dan Bangka Belitung (SJB)  melantik dan mengambil sumpah jabatan  Pemeriksa dan Pejabat Lelang Kelas I pada KPKNL Palembang.

Acara yang dilaksanakan pukul 14.00 WIB tersebut, Thaufik melantik dan mengambil sumpah jabatan tiga orang pegawai yang diangkat sebagai Pemeriksa yaitu Wahidin (Kasi.Hukum dan Informasi), Iwan Victor Leonardo Sitindaon (Kasi. Pelayanan Penilaian) dan Sarmin (Pelaksana pada Seksi Piutang Negara).  Adapun pegawai yang dilantik dan diambil sumpahnya sebagai Pejabat lelang Kelas I adalah Johan Wahyu Utomo (Pelaksana pada Seksi Pelayanan Lelang).

Selanjutnya turut hadir sebagai saksi adalah Sujarwo Kusnan (Kabag Umum), Hartini (Kabid Pengelolaan Kekayaan Negara) dan Sigit Bintarso (Kabid Lelang) di lingkungan Kanwil SJB serta didampingi dua orang rohaniawan.  Pelaksanaan kegiatan berlangsung secara khidmat dan tertib dengan tetap mematuhi protokol kesehatan. Acara dimulai dari pembacaan naskah pelantikan, pengambilan sumpah jabatan kemudian dilanjutkan dengan penandatanganan berita cara pelantikan dan sumpah jabatan oleh Kepala Kanwil SJB, masing-masing pegawai yang dilantik dan para saksi yang hadir.

Dalam sambutannya Thaufik berpesan agar Pemeriksa dan Pejabat Lelang Kelas I yang dilantik serta para pegawai di lingkungan KPKNL Palembang selalu menjaga dan menerapkan nilai-nilai Kementerian Keuangan dengan penuh rasa tanggung jawab dalam melaksanakan tugasnya. Pada kesempatan tersebut, Thaufik memberikan ucapan selamat kepada pegawai yang baru saja dilantik diikuti oleh pejabat yang hadir dilanjutkan pengarahan kepada seluruh pegawai yang sedang di kantor (WFO) yang digelar secara lesehan. Dalam pesannya, agar pegawai selalu bersinergi dan mengembangkan jaringan untuk meningkatkan kinerja, berpegang pada kejujuran, dan tidak berburuj sangka kepada rekan kerja ataupun orang lain.

(Humas).

Foto Terkait Berita
Peta Situs | Email Kemenkeu | Prasyarat | Wise | LPSE | Hubungi Kami | Oppini