Jl. Lapangan Banteng Timur No.2-4, Jakarta Pusat
 1 50-991    ID | EN      Login Pegawai
 
Mencurahkan Segala Daya dan Upaya dalam Mencapai Target
Devi Riandani
Kamis, 06 Februari 2020   |   191 kali

Kepala Kanwil DJKN Kalimantan Selatan dan Tengah, Ferdinan Lengkong berkunjung ke KPKNL Palangka Raya pada Rabu (5/2). Kunjungan ini dalam rangka memberikan pengarahan awal tahun yang bertempat di Aula KPKNL Palangka Raya. Pengarahan diawali dengan menyanyikan mars DJKN dan dilanjutkan dengan sambutan dari Kepala KPKNL Palangka Raya, R. B. Sigit Budi Prabowo. “Bapak Ferdinan memberikan perhatian yang begitu besar kepada KPKNL Palangka Raya. Setelah mengikuti kegiatan penandatanganan kontrak kinerja di Jakarta dan mengikuti acara pencanangan pembangunan Zona Integritas menuju Wilayah Bebas dari Korupsi di Pangkalan Bun, beliau menyempatkan hadir di KPKNL Palangka Raya untuk memberikan pengarahan,” ujar Sigit.

Sigit berharap pengarahan yang diberikan memberikan semangat kepada jajaran KPKNL Palangka Raya untuk mencapai target yang semakin menantang khususnya pada seksi teknis. Dalam arahannya, Ferdinan mengingatkan kembali kepada jajaran KPKNL Palangka Raya agar selalu menjaga integritas dalam bekerja dan berani katakan “tidak, terima kasih”. Kontrak kinerja tahun 2020 tidak seperti kontrak kinerja tahun sebelumnya. “Target yang semakin menantang memacu kita bekerja di luar kebiasaan. Meskipun menantang tetapi sudah diperhitungkan, ” ujar Ferdinan.

Ferdinan menghimbau kepada Kepala Subbagian dan Para Kepala Seksi KPKNL Palangka Raya agar membuat suatu perencanaan yang detail dan matang sebagai bentuk upaya mencapai target yang telah ditetapkan. Setiap kegiatan atau upaya yang telah dilakukan tidak lupa untuk didokumentasikan. Sebagai penutup, Ferdinan mengajak jajaran KPKNL Palangka Raya bersama-sama menjalankan tugas dan fungsi untuk mencapai target dengan penuh kesungguhan, keikhlasan dan semangat. “Pertahankan apa yang telah diraih KPKNL Palangka Raya,” pesan Ferdinan. (Teks/Foto: Devi Riandani: Seksi HI PKY).

Foto Terkait Berita
Peta Situs | Email Kemenkeu | Prasyarat | Wise | LPSE | Hubungi Kami | Oppini