Jl. Lapangan Banteng Timur No.2-4, Jakarta Pusat
 1 50-991    ID | EN      Login Pegawai
 
KPKNL Padang > Berita
Kunjungan Kerja Direktur Jenderal Kekayaan Negara di Kantor KPKNL Padang
Ayu Fitriana
Selasa, 09 Agustus 2022   |   128 kali

Padang– Di Sabtu pagi yang cerah dalam suasana yang penuh kehangatan dan keakraban, kelurga besar KPKNL Padang menyambut kedatangan Direktur Jenderal Kekayaan Negara,  Rionald Silaban beserta rombongan di Kantor Pelayanan Kekayaan Negara dan Lelang Padang, Jalan Perintis Kemerdekaan Nomor 79 Padang. Rionald Silaban yang didampingi Sekretaris DJKN, Dedy Syarif Usman dan Kepala Kantor Wilayah DJKN Riau, Sumatera Barat dan Kepulauan Riau,  Sudarsono, sebelumnya melakukan Road Show Kunjungan Kerja ke beberapa KPKNL di Wilayah Kerja Kantor Wilayah DJKN Riau, Sumatera barat dan Kepulaian Riau,  yaitu KPKNL Pekanbaru, KPKNL Dumai, KPKNL Batam Bukititinggi, dan  terakhir KPKNL Padang menjadi menjadi penutup dari rangkaian kunjungan kerja Direktur Jenderal Kekayaan Negara di Wilayah Kerja Kanwil DJKN Riau, Sumatera barat dan Kepulauan Riau..

Kunjungan kerja Dirjen Kekayaan Negara pada hari Sabtu (06/8) ke Kantor Pelayanan Kekayaan Negara dan Lelang Padang ini merupakan bentuk perhatian pemimpin terhadap unit kantor vertikal DJKN khususnya yang menjadi ujung tombak pelayanan dan yang berinteraksi langsung dengan para pengguna jasa / pemangku kepentingan.

Dalam kesempatan tersebut, beliau sangat terkesima dan senang dengan sambutan berupa tarian daerah yang dibawakan langsung oleh para pegawai di Lingkungan Kantor Pelayanan Kekayaan Negara dan Lelang Padang, Tak lupa beliau mengucapkan terima kasih kepada semua pegawai dan PPNPN yang hadir, karena sudah disambut dengan sangat baik. Pada sesi berikutnya Edy Suyanto selaku Kepala Kantor Pelayanan Kekayaan Negara dan Lelang Padang memaparkan profil KPKNL Padang, mulai dari kondisi kantor, capaian kinerja tahun 2022, sampai dengan inovasi dan prestasi yang telah diraih oleh KPKNL Padang selama ini. Edy berharap dengan adanya kunjungan dari orang nomor satu di DJKN ini, para pegawai KPKNL Padang ke depan dapat bekerja dengan lebih giat dan berprestasi. Tak lupa Rionald Silaban memberikan apresiasi kepada KPKNL Padang selama ini. Disela sesi tanya jawab Rionald mengharapkan agar di tahun 2022 ini dapat mewujudkan kinerja yang lebih baik lagi. Di akhir kunjungannya, Rionald Silaban memberikan pesan dan arahan kepada seluruh jajaran KPKNL Padang bahwa kita sebagai keluraga besar Kementerian Keuangan umumnya dan DJKN khususnya, harus bangga dan selalu menjaga martabat Institusi, berikanlah edukasi positif  kepada masyarakat, semua kebijakan yang diambil semata mata dilakukan untuk kepentingan masyarakat, bangsa dan negara.

Di akhir kunjungannya, Rionald memberikan pesan dan arahan kepada seluruh jajaran KPKNL Padang. Beliau berpesan kepada seluruh pegawai bahwa “DJKNers RSK, khususnya yang bertugas di Padang. Teruslah tatap tantangan kedepan dengan semangat, karena masih banyak tugas yang harus diselesaikan dan komitmen yang tinggi. Jaga kebersamaan dan kekompakan untuk sinergi yang efektif”. Diakhir acara beliau memberikan arahan agar selalu meningkatkan kompetensi, memberikan pelayanan terbaik, membangun komunikasi dan sinergi antar sesama pegawai maupun pihak lain agar mendapatkan hasil kinerja yang semakin baik.

(Teks Foto ; Guziarie Zul, SH)

Foto Terkait Berita
Peta Situs | Email Kemenkeu | Prasyarat | Wise | LPSE | Hubungi Kami | Oppini