Jl. Lapangan Banteng Timur No.2-4, Jakarta Pusat
 1 50-991    ID | EN      Login Pegawai
 
KPKNL Padang > Berita
Sosialisasi Kode Etik Dan Perilaku Pegawai Negeri Sipil (PNS)
Ayu Fitriana
Jum'at, 29 Mei 2020   |   833 kali

(Padang-29/05/2020) Sub Bagian Umum dan Seksi Kepatuhan Internal KPKNL Padang berkolaborasi menggelar sosialisasi terkait Kode Etik dan Perilaku Pegawai Negeri Sipil (PNS) di Aula KPKNL Padang pada  hari Jumat 29 Mei 2020. Acara yang dibagi menjadi beberapa sesi ini di pimpin oleh Ali Mahmud, Kepala Kantor KPKNL Padang. Acara dibuka oleh Suci Ferry Arfinda sebagai Pelaksana di Subbag Umum KPKNL Padang dengan menyampaikan materi terkait kode etik dan perilaku PNS. Dalam kesempatan ini, Suci menyampaikan latar  belakang, dasar hukum, tujuan , bentuk-bentuk pelanggaran serta perbedaan antara ketentuan kode etik dan perilaku PNS. Selain itu, disampaikan juga butir-butir kode etik dan perilaku PNS dilingkungan Kementerian Keuangan yang erat kaitannya dengan nilai-nilai Kementerian Keuangan, yaitu: integritas, profesionalisme, sinergi, pelayanan, dan kesempurnaan.

Pada sesi berikutnya, Pelaksana Kepatuhan Internal, Hilda, menyampaikan materi terkait mekanisme pencegahan dan penegakkan terhadap pelanggaran kode etik, pembentukan Mejelis Kode Etik serta pemantauan dan evaluasi dalam memproses pelanggaran kode etik yang dilakukan PNS. Selanjutnya diadakan sesi tanya jawab dan tanggapan terhadap materi yang disampaikan.  Zainif, Pejabat Fungsional Pelelang menanggapi perihal perbedaan dalam penegakkan kode etik dan perilaku PNS, dimana terdapat dua skema penanganan yang berbeda.  Selain itu Rismaleni, Kepala Subbag Umum juga menyampaikan bagaimana berprilaku sehari-hari dalam lingkungan kantor, seperti  cara berpakaian, kerapian dalam melaksanakan tugas, serta berinteraksi dengan rekan-rekan kerja.

Pada akhir acara, Kepala Kantor KPKNL Padang, Ali Mahmud, menyampaikan agar setiap pegawai wajib menjaga kode etik dan perilaku sebagai PNS serta saling mengingatkan dan menuntaskan pekerjaan secara professional. Diharapkan materi yang disampaikan pada kegiatan ini dapat  menjadi dasar dan patokan untuk pegawai KPKNL Padang dalam berprilaku sesuai dengan nilai-nilai kementerian keuangan. 

Foto Terkait Berita
Peta Situs | Email Kemenkeu | Prasyarat | Wise | LPSE | Hubungi Kami | Oppini