Jl. Lapangan Banteng Timur No.2-4, Jakarta Pusat
 1 50-991    ID | EN      Login Pegawai
 
KPKNL Metro > Berita
Berbagi Pengalaman dalam Pembangunan ZI Menuju WBBM pada Lingkung Kanwil DJKN Kaltimtara
Siti Harliani Monica
Senin, 14 Februari 2022   |   118 kali

Metro - Kantor Pelayanan Kekayaan Negara dan Lelang (KPKNL) Metro menghadiri undangan dari  Kanwil DJKN Kalimantan Timur dan Utara untuk dapat Sharing Keberhasilan dalam Pembangunan Zona Integritas (ZI) menuju Wilayah Birokrasi Bersih dan Melayani (WBBM) kepada unit kerja Kanwil  dan KPKNL di Lingkup DJKN Kaltimtara pada Jumat (11/02).

Kegiatan yang dilaksanakan secara virtual ini disambut oleh Kepala Kanwil DJKN Kaltimtara Kusumawardhani. Dalam sambutanya, Ia menyampaikan terima kasih kepada Tim WBBM KPKNL Metro yang sudah berkenan berbagi pengetahuan terkait strategi dan tips keberhasilan KPKNL Metro dalam meraih predikat WBBM kepada Kanwil dan KPKNL di Lingkup DJKN Kaltimtara. “Semoga dengan dukungan dari KPKNL Metro, Kanwil DJKN Kaltimtara beserta 4 KPKNL di lingkup kami dapat memperoleh predikat ZI WBBM di tahun 2022,” Ujarnya.

Selanjutnya, Kepala Kantor KPKNL Metro Maya Sartika menyampaikan pemaparan terkait Kiat-kiat sukses KPKNL Metro dalam membangun Zona Integritas (ZI) Wilayah Birokrasi Bersih dan Melayani (WBBM). Kiat sukses yang pertama yaitu berbagi tugas yang terdiri dari tim upload, tim kreatif, tim video dan kehumasan, serta tim supervisi. Kiat sukses selanjutnya yaitu manajemen waktu. Manajemen waktu ini dilakukan dengan menyelaraskan pembangunan ZI dengan TUSI, mengetahui deadline penilaian, dan mengetahui kondisi anggota tim kerja. Kiat sukses yang terakhir yaitu selalu siap, dalam hal ini kita harus siap dalam keadaan atau kondisi bagaimanapun seperti siap dengan adanya perubahan dalam tim, siap dievaluasi setiap saat, dan siap dalam menghadapi penilaian baik secara online maupun ofline.

Lebih lanjut, Suherman sebagai ketua WBBM KPKNL Metro pun turut membagi pengalamannya dalam pembangunan ZI WBBM pada KPKNL Metro. Ia menyampaikan terdapat tiga factor kunci dalam melakukan persiapan pembangunan ZI WBBM di KPKNL Metro yaitu komponen pengungkit, komponen hasil, dan tim penilai. “Ketiga factor kunci ini  sangat menjadi perhatian kantor kami khususnya KPKNL Metro dalam melakukan pembangunan ZI WBBM kemarin,” ujarnya.

Pada  kesempatan yang sama, Tim Agen Perubahan KPKNL Metro pun turut memberikan tips dan membagi pengalamannya dalam menjalankan kegiatan-kegiatan yang menjadi pendukung dalam pembangunan ZI WBBM di KPKNL Metro.

Sebagai informasi, KPKNL Metro telah berhasil meraih predikat ZI WBBM pada tahun 2021. Keberhasilan KPKNL Metro dalam mencapai predikat ZI WBBM, juga  tidak lepas dari dukungan dan kerjasama para pengguna layanan dan mitra kerja yang telah terjalin dengan baik. Untuk Itu KPKNL Metro mengucapkan terima kasih dan akan terus melakukan upaya perbaikan perbaikan dan peningkatan kualitas  layanan agar pelayanan prima yang berintegritas tetap dapat diberikan.

Foto Terkait Berita
Peta Situs | Email Kemenkeu | Prasyarat | Wise | LPSE | Hubungi Kami | Oppini