Jl. Lapangan Banteng Timur No.2-4, Jakarta Pusat
 1 50-991    ID | EN      Login Pegawai
 
KPKNL Mataram > Berita
Mengawali Tahun 2020, KPKNL Mataram Melaksanakan Dialog Kinerja Organisasi Periode Triwulan IV 2019
Nur Fallah Al Amin . S
Selasa, 07 Januari 2020   |   215 kali

Menyambut tahun 2020, pada hari Selasa (7/1/2020) KPKNL Mataram menggelar kegiatan Pengarahan Kepala Kantor, Dialog Kinerja Organisasi, Evaluasi Pemantauan Pengendalian Intern, dan Pemantauan Penanganan Risiko Periode Triwulan IV Tahun 2019. Kegiatan ini dilaksanakan di Ruang Serba Guna KPKNL Mataram, dengan dihadiri oleh Kepala KPKNL Mataram berserta seluruh pejabat dan pegawai KPKNL Mataram.

Kegiatan tersebut diawali dengan arahan Kepala KPKNL Mataram, Hendra Zulkarnain. Sebelum memulai arahannya, Hendra Zulkarnain memberikan ucapan selamat bergabung kepada para pegawai yang baru saja masuk KPKNL Mataram. Hendra mengingatkan beberapa hal penting terkait kedisiplinan dan integritas pegawai yang harus selalu dijaga demi terciptanya peningkatan pelayanan kepada pengguna jasa, hal-hal yang perlu dievaluasi selama tahun 2019 dan yang perlu ditingkatkan pada tahun 2020. Seluruh jajaran diminta untuk selalu bersinergi dan berkomitmen melakukan yang terbaik terutama peningkatan pelayanan kepada pengguna jasa, tegas Hendra.

Kepala Seksi Kepatuhan Internal, Pravilla Arwan Saputra mengawali pelaksanaan Dialog Kinerja Organisasi Triwulan IV 2019 dengan menyampaikan capaian kinerja KPKNL Mataram sampai dengan periode Triwulan IV 2019, dimana dari enam belas IKU, sebagian besar berindikasi hijau, yakni empat belas IKU, satu IKU berindikasi kuning dan satu IKU berindikasi merah, yang artinya sebagian besar target yang telah diamanatkan untuk KPKNL Mataram pada tahun 2019 telah dicapai. Selanjutnya secara bergantian setiap seksi diminta untuk memberikan tanggapan terkait progress kinerja yang telah disampaikan tersebut yaitu kendala, hal-hal yang telah dilaksanakan serta rencana kerja untuk periode yang akan datang. Selanjutnya dipaparkan mengenai Evaluasi Pemantauan Pengendalian Intern periode Triwulan IV, dimana dari hasil pemantauan Seksi Kepatuhan Internal periode sampai dengan Triwulan IV 2019, masih terdapat kegiatan yang masih perlu ditingkatkan kepatuhan pengendaliannya. Terkait pemantauan penanganan risiko, disampaikan bahwa sebagaian besar risiko yang tertuang dalam profil risiko KPKNL Mataram tahun 2019 telah dilakukan penanganan sesuai dengan yang direncanakan.

Pada sesi terakhir, para pegawai di lingkungan KPKNL Mataram juga diberikan kesempatan untuk menyampaikan semua hal terkait pelaksanaan tusi KPKNL Mataram baik berupa usulan, saran serta masukan, dengan harapan dapat dijadikan input perbaikan pelayanan kepada pengguna jasa. 

Semoga di tahun 2020, jajaran KPKNL Mataram semakin dimudahkan untuk melakukan yang terbaik.
(Text: Pravilla Arwan Saputra, Nur Fallah Al Amin S, Foto: Nur Fallah Al Amin S)


Foto Terkait Berita
Peta Situs | Email Kemenkeu | Prasyarat | Wise | LPSE | Hubungi Kami | Oppini