Jl. Lapangan Banteng Timur No.2-4, Jakarta Pusat
 1 50-991    ID | EN      Login Pegawai
 
KPKNL Mamuju > Berita
Terima Kunjungan Kepala BPHL, Helvita: Kolaborasi Sangat Diperlukan dalam Pengurusan Piutang Negara
Ida Kade Sukesa
Senin, 19 September 2022   |   103 kali

Mamuju – Kepala KPKNL Mamuju menerima kunjungan dari Kepala Balai Pengelolaan Hutan Lestari (BPHL) Wilayah XIII Makassar, Elbakti, yang didampingi oleh Andi Iradhati Ulandari dan Manuel Madeira, di ruang rapat KPKNL Mamuju pada Jumat (16/9). Dalam menerima kunjungan tersebut Kepala KPKNL Mamuju Helvita Dorojatun didampingi oleh Plt. Kepala Seksi Piutang Negara, Ida Kade Sukesa, dan Staf Seksi Piutang Negara KPKNL Mamuju, Muhammad Nur Akhmad.

Elbakti menyampaikan bahwa kedatangannya ke KPKNL Mamuju adalah bentuk komitmen dirinya atas nota kesepahaman yang sudah ditandatangani sebelumnya, antara BPHL Wilayah XIII Makassar dan KPKNL Mamuju. Pihaknya berharap agar di masa yang akan datang kerjasama yang semakin baik dapat terwujud antara KPKNL Mamuju dan BPHL Wilayah XIII Makassar.

Dalam kesempatan tersebut Elbakti juga menyampaikan bahwa upaya penyelesaian piutang negara yang tercatat pada Kementerian Kehutanan dan Lingkungan Hidup tersebut merupakan bagian dari upaya perbaikan kualitas opini atas laporan keuangan Kementerian Kehutanan dan Lingkungan Hidup yang selama ini kendati sudah WTP namun masih terganjal keberadaan piutang negara yang belum selesai. Pihaknya juga berkomitmen untuk memberikan dukungan penuh kepada KPKNL Mamuju dalam melaksanakan seluruh tahapan pengurusan piutang negara. Elbakti juga menyampaikan kemungkinan adanya penyerahan baru pada tahun 2023.

Selanjutnya, Helvita Dorojatun menyampaikan ucapan terimakasih atas kunjungan Kepala BPHL Wilayah XIII Makassar. Menurutnya ini merupakan kolaborasi yang sangat dibutuhkan dalam upaya percepatan pengurusan piutang negara. Helvita menyampaikan pentingnya dokumen yang akuntabel dalam proses pengurusan piutang negara yang dapat membuktikan keberadaan dan besaran piutang negara tersebut. Helvita juga meminta terhadap piutang negara yang akan diserahkan supaya terlebih dahulu diupayakan pengembaliannya secara optimal. “…dan agar tidak hanya untuk memenuhi kepentingan administrasi saja.” tandasnya.

Ida Kade Sukesa, dalam kesempatannya menyampaikan bahwa pihaknya memiliki semangat yang sama dalam memastikan proses pengurusan dapat diselesaikan sesuai ketentuan. Lebih lanjut, Sukesa menyampaikan bahwa apabila para Debitur sudah tidak memiliki kemampuan lagi maka dapat diselesaikan secara administratif namun diperlukan langkah-langkah yang prudent. (IKS/KPKNL Mamuju)

Foto Terkait Berita
Peta Situs | Email Kemenkeu | Prasyarat | Wise | LPSE | Hubungi Kami | Oppini