Jl. Lapangan Banteng Timur No.2-4, Jakarta Pusat
 1 50-991    ID | EN      Login Pegawai
 
KPKNL Mamuju > Berita
KPKNL Mamuju berbagi pengalaman meraih ZI WBK di Kanwil DJKN Sulawesi Selatan, Tengara, dan Barat
Ida Kade Sukesa
Senin, 11 Oktober 2021   |   122 kali

Makassar, 6 Oktober 2021 – Dalam rangka persiapan Kantor Wilayah DJKN Sulawesi Selatan, Tenggara, dan Barat, dan Satuan Kerja di bawah Kantor Wilayah DJKN Sulawesi Selatan, Tenggara, dan Barat, yang meliputi KPKNL Makassar, KPKNL Palopo dan KPKNL Kendari untuk menjadi Zona Integritas Wilayah Bebas Korupsi (ZI WBK), Kantor Wilayah DJKN Sulawesi Selatan, Tenggara, dan Barat melaksanakan rapat konsolidasi dengan seluruh jajaran Satuan Kerja di bawah Kantor Wilayah DJKN Sulawesi Selatan, Tenggara, dan Barat.

Kegiatan tersebut diawali dengan arahan dari Kepala Kanwil DJKN Sulawesi Selatan, Tenggara, dan Barat, Ekka S. Sukadana. Dalam arahanya, Kepala Kanwil DJKN Sulawesi Selatan, Tenggara, dan Barat menyampaikan bahwa untuk meraih predikat ZI WBK bukan sesuatu yang mudah, sehingga dibutuhkan keseriusan dari setiap unit terkait. Selanjutnya beliau mengharapkan agar KPKNL Mamuju dan Kendari dapat berbagi pengalaman kepada unit lain mengenai kesuksesan meraih ZI WBK.

Dalam kegiatan tersebut KPKNL Mamuju dan KPKNL Kendari, yang sudah berpredikat ZI WBK, diminta untuk menyampaikan knowledge sharing mengenai pembangunan ZI WBK di unit masing-masing. Sebagai unit yang diberi kesempatkan pertama untuk berbagi pengalaman, KPKNL Mamuju diwakili oleh Kepala KPKNL Mamuju Mahdi dan Kepala Seksi Hukum dan Informasi Ida Kade Sukesa.

Dalam pemaparannya Mahdi menekankan pentingnya menjaga hubungan baik dengan Pengguna Jasa. Sementara itu Sukesa, menyampaikan mengenai proses pembangunan ZI WBK berikut hal-hal yang perlu diperhatikan.

Foto Terkait Berita
Peta Situs | Email Kemenkeu | Prasyarat | Wise | LPSE | Hubungi Kami | Oppini