Jl. Lapangan Banteng Timur No.2-4, Jakarta Pusat
 1 50-991    ID | EN      Login Pegawai
 
Sinergi KPKNL Makassar dan BPJS Ketenagakerjaan Optimalkan Pengurusan Piutang Negara
Priyanda Bagus Pratama
Senin, 08 April 2019   |   151 kali

Makassar – KPKNL Makassar bersama KPKNL di lingkungan Kanwil DJKN Sulseltrabar bekerjasama dengan BPJS Ketenagakerjaan Sulawesi Maluku (Sulama) untuk mengoptimalkan Pengurusan Piutang Negara dalam satu acara yang dilaksanakan pada Kamis dan Jumat, 4 dan 5 April 2019 bertempat di Hotel Four Points Makassar. Acara dibuka dengan sambutan oleh Deputi Direktur BPJS Ketenagakerjaan Wilayah Sulawesi Maluku, Toto Suharto. Dalam sambutannya ia menyampaikan terima kasih kepada Kanwil DJKN Sulseltrabar termasuk kepada KPKNL Makassar atas kerja sama yang terjalin selama ini dalam melakukan pengurusan piutang yang telah diserahkan kepada KPKNL. “Saya mengucapkan banyak terima kasih kepada Kanwil DJKN Sulseltrabar dan KPKNL yang telah menjalin sinergi positif ini.” ujarnya.

Setelah sambutan dari Toto, disambung sambutan oleh Kepala Kanwil DJKN Sulseltrabar, Anugrah Komara. Dalam sambutannya ia menyampaikan beberapa hal di antaranya perlunya peningkatan kualitas penyerahan piutang dari BPJS Ketenagakerjaan, perlunya pemeriksaan intensif terhadap status perusahaan debitur apakah masih aktif atau sudah tidak aktif, serta perlunya ketegasan kepada debitur dengan menerapkan upaya pencekalan debitur. “Saya harapkan ke depan BPJS (Ketenagakerjaan) lebih memperhatikan dokumen-dokumen penyerahan sebelum diserahkan kepada kami, khususnya identitas lengkap pemilik perusahaan.” ucap Anugrah. 

Pada kegiatan ini Asisten Deputi Wilayah Bidang Pemeriksaan dan Manajemen Risiko, I Putu Wiradana menyampaikan sosialisasi terkait strategi kerja sama yang akan dilakukan oleh BPJS Ketenagakerjaan Kanwil Sulama bersama dengan Kanwil DJKN Sulseltrabar. Beberapa poin yang disampaikan antara lain rencana penyerahan piutang yang tidak dapat tertagih oleh BPJS Ketenagakerjaan Kanwil Sulama kepada KPKNL Makassar yang mencapai 400 berkas di Tahun 2019 dengan outstanding sebesar Rp4,9 Miliar. Hal ini ditanggapi langsung oleh Kepala KPKNL Makassar, Des Arman. Ia menyampaikan bahwa KPKNL Makassar membutuhkan tambahan Juru Sita Piutang Negara mengingat hanya ada 1 Juru Sita di KPKNL Makassar. “Sebagai upaya optimalisasi Pengurusan Piutang Negara, kami mohon bantuan kepada Kanwil DJKN Sulseltrabar untuk dapat memberikan bantuan tenaga kepada KPKNL Makassar.” ujar Des Arman. Acara ditutup dengan penandatanganan kesepakatan antara BPJS Ketenagakerjaan Kanwil Sulama dengan Kanwil DJKN Sulseltrabar.

Foto Terkait Berita
Peta Situs | Email Kemenkeu | Prasyarat | Wise | LPSE | Hubungi Kami | Oppini