Jl. Lapangan Banteng Timur No.2-4, Jakarta Pusat
 1 50-991    ID | EN      Login Pegawai
 
KPKNL Madiun > Berita
KPKNL MADIUN ADAKAN RAPAT MONITORING DAN EVALUASI PROGRAM SERTIPIKASI BMN BERUPA TANAH TAHUN 2017
Siti Rokhayah
Jum'at, 12 Mei 2017   |   162 kali

KPKNL MADIUN ADAKAN RAPAT MONITORING DAN EVALUASI

PROGRAM SERTIPIKASI BMN BERUPA TANAH TAHUN 2017

KPKNL Madiun mengadakan rapat Monitoring dan Evaluasi Program Sertipikasi BMN berupa Tanah tahun 2017 dengan satuan kerja Kementerian Lembaga dan jajaran Kantor Pertanahan di wilayah kerja KPKNL Madiun

Rapat dilaksanakan pada hari Senin tanggal 8 Mei 2017 di Aula KPKNL Madiun dan dibuka oleh Cecep Saaefulloh, Kepala KPKNL Madiun. Dalam sambutannya, Cecep menyampaikan ucapan terima kasih kepada jajaran kantor pertanahan dan satuan kerja atas kerja samanya dalam menyelesaikan program Sertipikasi BMN berupa tanah ini serta memberikan ucapan selamat kepada Kepala Kantor Pertanahan Ponorogo dan satuan kerja yang telah menuntaskan target sertipikasinya. Bahkan selama 4 (tahun) berturut-turut Kantor Pertanahan Ponorogo selalu mendapat penghargaan karena selama kurun waktu tersebut selalu menjadi yang tercepat diantara kantor pertanahan lain di lingkungan wilayah kerja KPKNL Madiun dalam menuntaskan program sertipikasinya. Dalam kesempatan tersebut, Dedi Abdul Latif, Kepala Kantor Pertanahan Ponorogo berkenan memberikan sambutan. Dedi, mengungkapkan bahwa proses sertipikasi BMN berupa tanah itu lebih sederhana apabila dibandingkan dengan program sertipikasi lainnya, semacam Prona. Hak yang diberikan untuk tanah BMN ini berupa Hak Pakai dan berlaku selama masih dipakai sesuai dengan peruntukannya. Lebih lanjut Dedi menekankan pentingnya kerja sama dan komunikasi di antara satuan kerja, kantor pertanahan maupun KPKNL. Mengakhiri sambutannya pria asli Sunda tersebut memperkenalkan diri sebagai kepala Kantor Pertanahan Ponorogo yang baru.

Acara berlanjut dengan penyerahan sertipikat kepada satuan kerja MAN 2 Ponorogo sebanyak 4 sertipikat, Denzibang Madiun 1 sertipikat dan PJN Wilayah II Jawa Timur sebanyak 5 sertipikat. Sebagai apresiasi kepada kantor pertanahan dan satuan kerja yang telah berhasil menuntaskan target sertipikasi, KPKNL Madiun memberikan penghargaan.

Sementara itu dalam laporan/progress report program sertipikasi, M. Riyanto selaku Kepala Seksi Pengelolaan Kekayaan Negara memaparkan bahwa menjelang Semester I tahun 2017 berakhir, berhasil mencapai 50% dari target yang telah ditetapkan oleh Kantor Wilayah. Selaku moderator acara, M. Riyanto memandu jalannya pembahasan terhadap permasalahan pada satuan kerja yang belum menyelesaikan target sertipikasi. Diharapkan dengan pembahasan tersebut, permasalahan yang dihadapi bisa dikomunikasikan dengan kantor pertanahan dan KPKNL Madiun serta pada saat yang sama pula pihak kantor pertanahan bisa memaparkan sejauh mana perkembangan pelaksanaan sertipikasi sesuai wilayah kerjanya. Permasalahan yang terjadi pada sisa target sertipikasi yang belum terselesaikan adalah belum terpenuhinya kelengkapan berkas pengukuran yang harus dilengkapi satuan kerja. Pada kesempatan tersebut kantor pertanahan Ponorogo dan Pacitan berbagi kiat dalam menyelesaikan target sertipikasi termasuk dengan melaksanakan kerja lembur. Menjelang berakhirnya acara, M. Riyanto menyatakan harapan agar satuan kerja segera melengkapi berkas dan menyampaikannya ke kantor pertanahan sehingga sisa target sertipikasi tersebut bisa diselesaikan secepatnya. (Narasi/Foto : Seksi HI KPKNL Madiun)

Foto Terkait Berita
Peta Situs | Email Kemenkeu | Prasyarat | Wise | LPSE | Hubungi Kami | Oppini