Jl. Lapangan Banteng Timur No.2-4, Jakarta Pusat
 1 50-991    ID | EN      Login Pegawai
 
New Normal: KPKNL Bandar Lampung Laksanakan Pelayanan Lelang
Debora Putri Noventin Siburian
Jum'at, 24 Juli 2020   |   1352 kali

          Hari-hari mulai berjalan normal, atau lebih tepatnya beradaptasi dengan kenormalan baru. Begitu juga di KPKNL Bandar Lampung. Perlahan-lahan, KPKNL Bandar Lampung melanjutkan pekerjaan dengan tata cara ‘New Normal’, membuka pelayanan, dan mengejar target yang sempat tertinggal dikarenakan situasi yang sedang terjadi saat ini.

Mari kita intip sedikit ke dalam seksi Lelang KPKNL Bandar Lampung untuk melihat bagaimana pola adaptasi yang dilakukan dalam menghadapi kenormalan baru ini. Muhammad Nagif, salah seorang Pejabat Lelang di KPKNL Bandar Lampung sedang berkutik dengan layar komputer, memeriksa berkas-berkas permohonan lelang yang masuk. “Permohonan-permohonan lelang yang sebelumnya sempat tertunda, mulai kembali berdatangan,” ujarnya. Ada yang berbeda dalam pengajuan permohonan lelang dengan sebelum masa pandemi. Sekarang, permohonan lelang wajib diajukan melalui lelang.go.id, dan setelah diverifikasi oleh tim lelang KPKNL Bandar Lampung, barulah kemudian ditetapkan tanggal lelangnya. Hal ini merupakan upaya meminimalisir tatap muka di masa pandemi.

             Dalam penerapan pelaksanaan lelang di masa kenormalan baru, tim lelang KPKNL Bandar Lampung tetap bergerak berdasarkan Perdirjen 03/KN.03/2020. Seluruh lelang dilaksanakan secara online dan bertempat di KPKNL Bandar Lampung. Permohonan lelang yang berasal dari dalam kota tetap dihadiri oleh penjual dan saksi dalam pelaksanaan lelangnya  dengan tetap menerapkan  protokol kesehatan. Sementara untuk permohonan lelang yang berasal dari luar kota, Penjual menghadiri lelang menggunakan media komunikasi digital seperti  videocall.

          Masa pandemi yang terjadi pada triwulan II ini banyak mempengaruhi pelaksanaan lelang di KPKNL Bandar Lampung. Dapat dilihat dari jumlah permohonan lelang yang sempat menurun dibandingkan dengan kondisi normal. Dilihat dari pencapaian target, pada triwulan II, Seksi Lelang KPKNL Bandar Lampung mencapai 29,81% dari target yang harus dicapai sebesar 30%.

          Namun, memasuki masa kenormalan baru, jumlah permohonan lelang mulai meningkat. “Sebenarnya bukan berkurang jumlahnya, namun tertunda. Jadi, banyak permohonan lelang yang masuk di triwulan tiga,” ujar Nagif. Pada pertengahan bulan Juli, hasil lelang  KPKNL Bandar Lampung sudah mencapai Rp6 Milyar.

             Pelaksanaan Lelang di masa pandemi tidak berjalan mudah. Beberapa kali lelang harus dibatalkan karena satu dan lain hal yang merupakan akibat dari masa karantina di masa pandemi. Tetapi, Tim Lelang KPKNL Bandar Lampung tetap berusaha produktif dan berupaya maksimal dalam pelaksanaan lelang terutama dalam pelaksanaan lelang Barang Milik Negara dan lelang Sukarela.

Penulis : Debora P.Noventin Siburian



Disclaimer
Tulisan ini adalah pendapat pribadi dan tidak mencerminkan kebijakan institusi di mana penulis bekerja.
Foto Terkait Artikel
Peta Situs | Email Kemenkeu | Prasyarat | Wise | LPSE | Hubungi Kami | Oppini