Jl. Lapangan Banteng Timur No.2-4, Jakarta Pusat
 1 50-991    ID | EN      Login Pegawai
 
KPKNL Kendari > Berita
KPKNL Kendari Laksanakan Lelang Barang Invetaris Kantor
Yulia Yusmita
Rabu, 15 Juli 2020   |   290 kali

KPKNL Kendari telah melaksanakan Lelang Non Eksekusi wajib Brang Milik Negara (BMN) berupa paket barang inventaris milik KPKNL Kendari secara online (e-auction) dengan metode closed bidding pada Rabu (15/07) di ruang tamu KPKNL Kendari. Amir Asa, S.H. sebagai Pejabat Lelang sedangkan pihak penjual dari KPKNL Kendari diwakili oleh Kasubbag Umum yaitu Bertha beserta staf.

Kegiatan lelang dimulai pukul 10.00 WITA, barang yang di lelang inventaris kantor berupa satu paket peralatan dan mesin, diantaranya adalah meja kursi kantor, komputer PC, laptop, printer, scanner, dan satu buah mesin genset dengan kondisi sebagaian rusak berat.

Dari total 6 (enam) orang calon pembeli yang telah terdaftar pada sistem, terpilih 1 (satu) orang dengan penawaran tertinggi yakni senilai Rp26.550.000,- naik 5 (lima) kali lipat dari nilai limit yang ditetapkan yaitu Rp5.307.000,- . Penawaran tersebut membuat KPKNL Kendari sangat puas dengan hasil lelang karena memberikan pemasukan yang maksimal bagi negara.

Sebelulmnya, KPKNL Kendari juga telah melaksanakan lelang BMN berupa barang inventaris peralatan dan mesin maupun kendaraan dinas yang telah berusia di atas 10 (sepuluh) tahun. Seluruh proses pelaksanaan dimulai dari inventarisasi, penilaian, hingga proses lelang dilakukan sesuai dengan prosedur dan peraturan perundangan yang berlaku. Hal ini didasarkan pada prinsip kerja KPKNL Kendari yang salah satunya adalah profesionalisme. (Seksi HI)

Foto Terkait Berita
Peta Situs | Email Kemenkeu | Prasyarat | Wise | LPSE | Hubungi Kami | Oppini