Jl. Lapangan Banteng Timur No.2-4, Jakarta Pusat
 1 50-991    ID | EN      Login Pegawai
 
KPKNL Kendari > Berita
Lintasi Laut, KPKNL Kendari Sosialisasikan Aplikasi SIMAN
Brilly Arta Farasadi
Senin, 29 Mei 2017   |   602 kali

Kendari - Setelah 5 jam menyeberangi laut, seluruh anggota Seksi pengelolaan Kekayaan Negara (PKN) Kantor Pelayanan Kekayaan Negara dan Lelang (KPKNL) Kendari tiba di Pulau Bau - Bau untuk melaksanakan sosialisasi aplikasi Sistem Informasi Manajemen Aset Negara (SIMAN).

 

Acara yang berlangsung pada Selasa, 23 Mei 2017 tersebut, dilaksanakan di Hall Hotel Adios Bau - Bau dengan dihadiri oleh perwakilan dari 125 satuan kerja diseluruh Sulawesi Tenggara (Sultra) Kepulauan yang meliputi daerah Konawe kepulauan, Muna, Wakatobi dan Buton Raya, acara ini sebagai lanjutan dari sosialisasi yang sudah terlebih dahulu dilaksanakan di Kendari untuk mengakomodir satuan Kerja di Wilayah Sultra daratan.

 

Ratusan perwakilan satuan kerja dengan seragam dinas berbeda, yang merupakan operator aplikasi manajemen aset negara, dengan khidmat mendengarkan materi mengenai penatausahaan BMN yang dibawakan oleh Ketut Suprapto, Kepala Seksi PKN, dilanjutkan dengan materi aplikasi SIMAN oleh staff Seksi PKN, Tri Zulhijah Juliana sebagai narasumber.

 

Sosialisasi aplikasi SIMAN dianggap sangat diperlukan, seperti kita ketahui dalam tempo 6 bulan sekali, tiap satker dibawah wilayah kerja KPKNL Kendari wajib merekonsiliasi aset yang mereka miliki melalui aplikasi siman, dengan dilaksanakan sosialisasi diharapkan dapat menunjang kelancaran proses rekonsiliasi tiap semester.

 

Diakhir acara Ketut Suprapto mewakili Kepala KPKNL Kendari berpesan agar di masa mendatang  satuan kerja yang masih belum memahami muara dari pengelolaan BMN, setelah selesai mengikuti sosialisasi ini diharapkan dapat lebih memahami pengelolaan BMN secara menyeluruh. (brilly)

Foto Terkait Berita
Peta Situs | Email Kemenkeu | Prasyarat | Wise | LPSE | Hubungi Kami | Oppini