Jl. Lapangan Banteng Timur No.2-4, Jakarta Pusat
 1 50-991    ID | EN      Login Pegawai
 
Gelegar E-Auction, Kemeriahan Satu Dasawarsa DJKN dari Bumi Cenderawasih
N/a
Rabu, 26 Oktober 2016   |   855 kali

Jayapura - Menyemarakkan Satu Dasawarsa Direktorat Jenderal Kekayaan Negara (DJKN), Kantor Pelayanan Kekayaan Negara (KPKNL) Jayapura menyelenggarakan acara “Satu Dasawarsa DJKN, Semarak E-Auction dan Pameran Batu Mulia Nusantara” Selasa, 25 Oktober 2016 bertempat di Aula Lantai 7 GKN Jayapura.

Acara dihadiri oleh Kepala Kanwil DJPb Papua Tiarta Sebayang, perwakilan dari KPPBC Jayapura, 33 unit satuan kerja dan perbankan di wilayah kerja KPKNL Jayapura serta para kolektor batu mulia potensial.

“Acara ini bertujuan untuk mengenalkan lelang kepada masyarakat luas, khususnya para stakeholder dari Satuan Kerja Kementerian/Lembaga, perbankan serta para pengusaha batu mulia yang berpotensi secara ekonomi di wilayah Papua melalui lelang internet atau e-auction dan pemberian penghargaan sebagai bentuk apresiasi terhadap para stakeholder atas kerjasamanya dalam Pengelolaan Kekayaan Negara dan pelaksanaan lelang selama tahun 2016” papar Mahdi, Kepala KPKNL Jayapura dalam laporan sebagai ketua panitia, sebelum acara dibuka secara resmi oleh Kepala Kanwil DJKN Papua dan Maluku, Arik Hariyono.

Sebagai bentuk apresiasi kepada stakeholders, KPKNL Jayapura memberikan piagam penghargaan kepada unit satuan kerja paling aktif dalam hal Pengelolaan Kekayaan Negara dan Perbankan sebagai mitra pelaksanaan lelang. Piagam penghargaan oleh Kepala Kanwil DJKN Papua dan Maluku didampingi Kepala KPKNL Jayapura diserahkan kepada Polda Papua (Kategori Rekonsiliasi BMN Semester I Tahun 2016), LPP RRI Jayapura (Kategori Pemanfaatan BMN Tahun 2016), BBPJN XVIII Jayapura (Kategori Sertifikasi BMN berupa Tanah Tahun 2016), Kodam XVII/Cenderawasih (Kategori Penatausahaan BMN Tahun 2016), Kanwil Kemenkumham (Kategori Ketertiban Penggunaan BMN Tahun 2016) dan lima perbankan yang telah menjadi mitra pelaksanaan lelang (Bank Mandiri Retail Credit Collection Reg XII Papua, BRI Cab. Jayapura, BPD Papua Cab. Utama Jayapura, BTN Cab. Jayapura dan Bank Danamon Simpan Pinjam Abepura).

Acara dilajutkan dengan sosialisasi dan panduan singkat mengenai prosedur pelaksanaan e-auction, panduan membuat akun dan melakukan penawaran melalui video dengan tambahan penjelasan oleh para pejabat lelang di Lingkungan KPKNL Jayapura dan Kanwil DJKN Papua dan Maluku. Kemudian tamu undangan diperlihatkan proses riil lelang internet sukarela dari tiga pejabat lelang dari KPKNL Jayapura, yaitu Joko Surono, Lapianus Bubu dan Abdul Khalim dengan delapan belas barang yang ditawarkan melalui situs www.lelangdjkn.kemenkeu.go.id, dua belas barang dinyatakan laku dengan total pokok lelang sebesar Rp12.720.000,00 dan enam barang dinyatakan Tidak Ada Peminat (TAP).

Setelah menyaksikan pelaksanaan e-auction, beberapa tamu undangan secara spontan meminta dilakukan simulasi lelang secara konvensional yang disanggupi oleh para pejabat lelang. Melihat antusiasme penawaran yang terjadi, simulasi yang awalnya dimulai dari menawarkan dua koleksi batu mulia milik Pimpinan PT. Bank Rakyat Indonesia (Persero) Tbk. Cabang Jayapura, beberapa tamu undangan lain pun ikut serta menawarkan batu mulia yang dibawanya. Total terdapat delapan orang tamu undangan yang hadir dengan sembilan batu mulia ditawarkan melalui simulasi lelang sukarela tersebut, semua objek lelang laku terjual dengan total pokok lelang sebesar Rp5.050.00,00. Hasil penjualan simulasi lelang tersebut disepakati oleh para pemohon untuk diserahkan kepada KPKNL Jayapura, yang kemudian disumbangkan kepada yayasan sosial di Jayapura sebagai wujud kontribusi dan kepedulian sosial terhadap sesama yang membutuhkan.

Suasana menjadi semakin semarak dengan dipamerkannya koleksi batu mulia dari tujuh kolektor pecinta batuan, termasuk Kepala Kanwil DJKN Papua dan Maluku yang ikut serta meramaikan pameran dengan koleksi-koleksi batuan mulia dan batuan meteorid yang mencuri perhatian para tamu undangan. Pameran batuan dimaksudkan selain sebagai wujud kecintaan terhadap kekayaan alam Indonesia, juga dimaksudkan untuk membina kerjasama dengan para kolektor batuan mulia di wilayah Papua. “Kegiatan ini merupakan even yang bagus dalam mengenalkan lelang kepada masyarakat, dan khususnya para pengusaha batu mulia yang ada di wilayah Papua, dimana pada umumnya para pengusaha tersebut berpotensi secara ekonomi, dan even ini merupakan edukasi yang sangat penting sehingga kami dapat lebih mengenal apa itu lelang. Tentunya kedepan kami akan siap untuk  berpatisipasi dalam menyemarakan dinamika lelang di wilayah Papua melalui KPKNL Jayapura sebagi penyelenggara lelang karena kami menyadari lelang merupakan langkah terobosan dari sisi penjualan yang menarik bagi kami para kolektor batu ini dalam pengembangan usaha perbatuan” Ujar Herman, salah satu kolektor batu mulia nusantara di Papua.

Acara diakhiri dengan pengundian doorprize berupa sembilan buah cincin batu mulia kepada para tamu undangan. (Naskah: nmsn, Foto: rajab dan galang, Editor: Joko Surono)

Foto Terkait Berita
Peta Situs | Email Kemenkeu | Prasyarat | Wise | LPSE | Hubungi Kami | Oppini