Jl. Lapangan Banteng Timur No.2-4, Jakarta Pusat
 1 50-991    ID | EN      Login Pegawai
 
Penilaian Aset Pemerintah Provinsi DKI Jakarta
Sena Mahesa Wicaksana
Senin, 16 April 2018   |   295 kali

Jakarta - Kantor Pelayanan Kekayaan Negara dan Lelang (KPKNL) Jakarta I melakukan Penilaian terhadap Barang Milik Daerah (BMD) Pemerintah Daerah Provinsi DKI Jakarta. BMD tersebut berupa inventaris kantor (meja, kursi, laptop, komputer, printer, camera cctv dll) yang tercatat pada 44 Satuan Kerja Pemerintah Daerah (SKPD)/Unit Kerja Pemerintah Daerah (UKPD) di wilayah Jakarta Pusat.

Pelaksanaan Penilaian dilakukan KPKNL Jakarta I pada 2-16 April 2018 dengan didampingi Pegawai SKPD yang mengetahui lokasi barang. BMD tersebut terletak di berbagai lokasi, antara lain di Pulomas, Balai Kota dan Kantor Walikota Jakarta Pusat. Dari penilaian BMD ini diharapkan semakin rapinya penatausahaan BMD yang membuat pengelolaan yang semakin tertib.

Lokasi barang yang umumnya terletak di gudang dan berdebu tidak menyurutkan semangat Tim Penilai untuk melakukan penilaian meski harus menggunakan masker. Dalam kegiatan penilaian ini Tim Penilai dari KPKNL Jakarta I dibantu beberapa CPNS Kementerian Keuangan Tahun Penerimaan 2017 yang melaksanakan on the job training (OJT) di KPKNL Jakarta I. Melalui Partisipasi CPNS tersebut diharapkan CPNS tidak hanya mendapatkan pengetahuan mengenai penilaian tetapi juga mendapatkan pengalaman di lapangan, mengingat para CPNS tersebut akan ditempatkan di berbagai daerah yang tentu saja akan ikut dalam penilaian BMN/D pada kantor-kantor operasional DJKN di seluruh Indonesia. Situasi yang sama bisa saja terjadi di lokasi penilaian dan tempat penyimpanan barang yang tersebar di berbagai tempat sehingga butuh waktu lama agar pekerjaan bisa tuntas.

Pemprov DKI juga sangat terbantu dengan adanya kegiatan penilaian ini, sehingga ke depan penatausahaan BMD juga akan semakin ditingkatkan. (Teks Aziza Yuniarti, Foto: Yenny)

Foto Terkait Berita
Peta Situs | Email Kemenkeu | Prasyarat | Wise | LPSE | Hubungi Kami | Oppini