Jl. Lapangan Banteng Timur No.2-4, Jakarta Pusat
 1 50-991    ID | EN      Login Pegawai
 
KPKNL Jakarta I Terima Visit Lokakarya Re-Entry bagi Pegawai Tugas Belajar DJKN
Aziza Yuniarti
Selasa, 31 Oktober 2017   |   225 kali

Jakarta – Kantor Pelayanan Kekayaan Negara dan Lelang (KPKNL) Jakarta I menerima kunjungan peserta Lokakarya Program Re-entry bagi Pegawai Tugas Belajar Direktorat Jenderal Kekayaan Negara pada Kamis (26/10) di aula KPKNL Jakarta I, Jakarta Pusat. Rombongan peserta lokakarya berjumlah 20 orang. Program ini dikhususkan untuk pegawai yang sudah menyelesaikan tugas belajar mulai dari Diploma IV, sarjana ataupun pasca sarjana baik dalam ataupun luar negeri dan dipimpin oleh Kepala Subbagian Pengembangan Pegawai dan Kepemimpinan Bagian Kepegawaian Sekretariat DJKN Neil Prayoga.

            Acara dibuka oleh Neil Prayoga yang mengatakan bahwa program re-entry menjadi program untuk mengantar pegawai kembali ke dunia kerja. Mereka yang selama ini mendapat tugas belajar akan kembali terhubung dengan dunia kantor. Lokakarya re-entry ini memberikan update dari masing-masing direktorat mengenai current issue, policy dan rencana ke depan yang akan dilakukan. Tujuan visitasi ke KPKNL Jakarta I agar peserta bisa memberikan kontribusi langsung kepada kantor atau bisa memberikan solusi permasalahan yang ada di kantor pelayanan. Diharapkan dari visitasi ini peserta bisa lebih in depth ke masing-masing seksi sehinga selesai tugas belajar bisa memberikan kontribusi kepada DJKN,” harap Neil.

            Kepala KPKNL Jakarta I Andy Pardede dalam sambutannya mengatakan "Sangat senang mendapat visitasi ini karena bisa menjadi ajang bertukar pikiran dan ide yang bisa memberikan solusi permasalahan yang ada di KPKNL Jakarta I". Melalui diskusi per kelompok, Andy berharap agar visitasi ini bisa menjadi modal setelah kembali bertugas sehingga peserta bisa memahami tugas-tugas di DJKN. Proses diskusi, bekerja bersama dan mencari solusi akan lebih membawa hasil daripada semua masalah dipikirkan sendiri-sendiri,” ujarnya. Andy beserta semua kepala seksi dan kasubag umum yang hadir dalam acara ini mengharapkan agar hasil diskusi bisa memberikan solusi dan manfaat bagi pelaksanaan tugas KPKNL Jakarta I.

            Peserta dibagi dalam empat kelompok yang masing-masing menyajikan presentasi terhadap permasalahan di bidang pengelolaan kekayaan negara, pelayanan penilaian, piutang negara dan lelang. Diawali penjelasan masing-masing kepala seksi tentang masalah yang akan dijadikan materi diskusi, peserta akan mencoba memberikan solusi yang akan dipresentasikan di akhir acara. Dari hasil presentasi ini, Kepala KPKNL Jakarta I dan kepala seksi terkait berterimakasih dan puas dengan beberapa solusi permasalahan yang ditampilkan. Beberapa dari hasil diskusi ini akan dilaksanakan di KPKNL Jakarta I. Sebagian lagi masih memerlukan ekskalasi ke atas sehingga akan diteruskan kepada Kanwil DJKN DKI Jakarta sebagai bahan masukan apabila ada kebijakan yang akan dikeluarkan menyangkut tugas dan fungsi DJKN. (Aziza Yuniarti)   

 

Foto Terkait Berita
Peta Situs | Email Kemenkeu | Prasyarat | Wise | LPSE | Hubungi Kami | Oppini