Jl. Lapangan Banteng Timur No.2-4, Jakarta Pusat
 1 50-991    ID | EN      Login Pegawai
 
NILAI KINERJA ORGANISASI KPKNL GORONTALO 115,30% NAIK dari TRIWULAN SEBELUMNYA
Muhammad Iqbaal Fadhilah
Rabu, 07 Juli 2021   |   143 kali

Gorontalo, (07/09) - Dialog Kinerja Organisasi (DKO) merupakan kegiatan rutin yang diadakan per Triwulan oleh setiap unit di Kementerian Keuangan untuk melakukan evaluasi dan monitoring kinerja organisasi. Pada DKO selain dibahas capaian kinerja, juga dibahas terkait kendala, masalah, hingga rencana kerja sebagai tindak lanjut capaian kinerja Kantor Pelayanan Kekayaan Negara dan Lelang (KPKNL Gorontalo).

DKO Pada Triwulan II kali ini dilaksanakan secara virtual menggunakan media telekonferensi dalam rangka mengurangi tatap muka pada masa pandemi Covid-19. Kepala KPKNL Gorontalo Diana Setiastanti memimpin langsung DKO ini yang dihadiri oleh para Kepala Seksi, Kepala Sub Bagian Umum dan Pejabat Fungsional.

Kepala Seksi Kepatuhan Internal KPKNL Gorontalo Angga Kunto Widianto memaparkan kinerja KPKNL Gorontalo pada Triwulan II Tahun 2021.

“Nilai Kinerja Organisasi KPKNL Gorontalo sampai dengan Triwulan II tahun 2021 adalah sebesar 115,30%” jelas Angga.

"Dari 19 Indikator Kinerja Utama (IKU), 16 IKU berkategori hijau, 1 IKU berkategori kuning dan 2 IKU berkategori abu-abu" tambahnya.

Nilai Kinerja Organisasi (NKO) KPKNL Gorontalo pada Triwulan II tahun 2021 mengalami kenaikan dibandingkan dengan NKO Triwulan I Tahun 2021 yaitu sebesar 14,24.

Rapat DKO dilanjutkan pemaparan masing-masing seksi terkait rencana kerja dan strategi pencapaian target di triwulan selanjutnya.

Foto Terkait Berita
Peta Situs | Email Kemenkeu | Prasyarat | Wise | LPSE | Hubungi Kami | Oppini