Jl. Lapangan Banteng Timur No.2-4, Jakarta Pusat
 1 50-991    ID | EN      Login Pegawai
 
KPKNL Cirebon > Berita
KPKNL Cirebon Adakan Sosialisasi Revaluasi BMN Tahun 2019 Sebagai Tindak Lanjut Temuan BPK
Adhi Joko W.
Senin, 08 April 2019   |   348 kali

Cirebon, Senin (08/04/2019), Kantor Pelayanan Kekayaan Negara dan Lelang (KPKNL) Cirebon mengadakan kegiatan rapat dan sosialisasi revaluasi Barang Milik Negara tahun 2019 sebagai tindak lanjut temuan BPK. Kegiatan ini dilaksanakan untuk menindaklanjuti surat Auditor Utama Keuangan Negara II Badan Pemeriksa Keuangan (BPK) kepada Menteri Keuangan nomor 341/S/XV/12/2018 tanggal 28 Desember 2018 hal Penyampaian Konsep Laporan Hasil Pemeriksaan Atas Penilaian Kembali BMN Tahun 2017-2018. Adapun satuan kerja yang diundang dalam kegiatan ini antara lain Pangkalan TNI AL Cirebon, Balai Pemasyarakatan Cirebon, Kejaksaan Negeri dan Kantor Pertanahan lingkup Ciayumajakuning (Cirebon, Indramayu, Majalengka, Kuningan), Rumah Penyimpanan Benda Sitaan Negara Kelas I Cirebon dan Indramayu, BNN Kabupaten Kuningan, Pengadilan Agama Majalengka dan Kuningan, serta Kantor Unit Penyelenggara Pelabuhan Indramayu.

 

Dalam kegiatan rapat dan sosialisasi ini dibahas tindak lanjut atas hasil pemeriksaan BPK meliputi reviu data hasil inventarisasi yang telah dilakukan oleh satuan kerja untuk kemudian dilakukan penilaian berdasarkan data inventarisasi yang telah dilakukan perbaikan dan konfirmasi kembali atas Aset Tetap yang tidak ditemukan dalam pelaksanaan penilaian kembali BMN sebelumnya pada tiap satker. Di samping itu, KPKNL Cirebon juga menghimbau kepada satker untuk mendukung pelaksanaan revaluasi BMN tahun 2019 yang kegiatannya antara lain melakukan pengisin form dengan format yang baru dan menjadikan hasil rapat sebagai bahan yang dilaporkan.

 

 Dengan adanya kegiatan rapat dan sosialisasi ini diharapkan hasil temuan BPK atas pelaksanaan penilaian kembali BMN Tahun 2017-2018 dapat ditindaklanjuti dengan baik dan benar sampai tuntas sebagaimana ketentuan yang berlaku. (foto/teks: Adhi Joko, tim HI KPKNL Cirebon)

Foto Terkait Berita
Peta Situs | Email Kemenkeu | Prasyarat | Wise | LPSE | Hubungi Kami | Oppini