Jl. Lapangan Banteng Timur No.2-4, Jakarta Pusat
 1 50-991    ID | EN      Login Pegawai
 
KPKNL Bukittinggi > Kilas Peristiwa
Perkuat Komunikasi Tim, Niatkan Bekerja Untuk Ibadah
Januardo S.
Senin, 30 April 2018   |   173 kali

Kamis pagi (29/03) yang cerah seluruh insan KPKNL Bukittinggi bersemangat menyambut kegiatan In-House Training (IHT) yang diselenggarakan oleh Bagian Kepegawaian DJKN bekerja sama dengan Pusdiklat Pengembangan Sumber Daya Manusia, Badan Pendidikan dan Pelatihan Keuangan (PPSDM- BPPK). IHT kali ini mengambil tema “bersinergi untuk negeri, revaluasi BMN tuntas berkualitas.”

Kegiatan IHT terbagi menjadi dua lokasi: outdoor dan indoor. Untuk outdoor, kegiatan dilaksanakan di Ngarai Sianok, sebuah lembah yang indah di Kota Bukittinggi. Fasilitator kegiatan IHT adalah Khalimi dan Dian Irawan dari PPSDM-BPPK, serta Ferry Hadikarya dari Bagian Kepegawaian.

Sebelum kegiatan dimulai, Kepala KPKNL Bukittinggi, Syukriah dalam sambutannya menegaskan bahwa kegiatan ini selain untuk menyegarkan para pegawai juga bertujuan untuk mempererat kerjasama dan memupuk rasa kekeluargaan antar insan KPKNL Bukittinggi. “Sekembalinya kita dari kegiatan ini, semoga kita kembali lagi bekerja dengan lebih semangat dan dan membawa spirit kebersamaan yang lebih baru lagi.”

Pada kegiatan outdoor, seluruh pegawai KPKNL Bukittinggi diajak untuk melakukan beberapa tantangan permainan dalam bentuk tim. Satu tim terdiri dari 6-7 orang. Permainan yang dilakukan diantaranya lomba mengambil kelereng sambil bersama-sama membawa membawa balon, lomba mengambil dan mengumpulkan air, serta lomba menyeberangkan manusia dan manusia kanibal. Keistimewaan alam Ngarai Sianok membuat permainan simulasi menyeberangkan manusia dan manusia kanibal benar-benar nyata menyeberang sungai. Kegiatan outdoor berakhir pukul 11.00 yang diakhiri dengan makan siang bersama-sama sebelum kembali ke kantor untuk melanjutkan kegiatan indoor.

Kegiatan IHT sesi indoor bertempat Aula Singgalang KPKNL Bukittinggi. Acara dimulai pukul 13.30. Fasilitator Khalimi menjelaskan makna masing-masing permainan pada kegiatan outdoor. Bahwa untuk dapat mencapai tujuan tim, setiap tim butuh menyadari perannya masing-masing, baik ketua tim, maupun anggota. Komunikasi merupakan bagian vital untuk bekerja dalam tim. Untuk itu, tiap-tiap individu dituntut untuk mempunyai sikap asertif, yaitu sebuah sikap dengan ciri berani, terbuka, dan percaya diri dalam berkomunikasi. “Pada akhirnya, proses kita bekerja adalah merupakan suatu ibadah, ibadah dengan niat memberi nafkah kepada keluarga tanggungan kita, serta ibadah dalam rangka peran kita memberi manfaat kepada sesama manusia” ujar Khalimi.

Sesi terakhir IHT indoor diisi oleh Ferry Hadikarya dari Bagian Kepegawaian. Ferry membawakan materi current issues terkait kepegawaian, diantaranya soft competency capacity building, monitoring kedisiplinan, WBK/WBBM, penerapan paperless report, jabatan fungsional DJKN, manajemen talenta beasiswa, serta DJKN Muda. Sebagai kantor yang sedang memburu predikat WBK/WBBM, Ferry mengingatkan beberapa hal yang perlu menjadi perhatian bagi seluruh insan KPKNL Bukittinggi. Para pegawai sangat antusias bertanya sehingga tidak terasa waktu telah menunjukkan pukul 17.20 WIB pada waktu kegiatan ini secara resmi ditutup.

(Teks: Edo, Foto: Tom/Faiz/Aji/Ferry)

Foto Terkait Kilas Peristiwa
Peta Situs | Email Kemenkeu | Prasyarat | Wise | LPSE | Hubungi Kami | Oppini