Jl. Lapangan Banteng Timur No.2-4, Jakarta Pusat
 1 50-991    ID | EN      Login Pegawai
 
KPKNL Bukittinggi Jadikan Galang Semangat Pagi sebagai Salah Satu Media Keterbukaan Informasi bagi Para Pegawai
Corina Nafia
Jum'at, 21 Juni 2019   |   260 kali

Bukitttinggi – Kantor Pelayanan Kekayaan Negara dan Lelang (KPKNL) Bukittinggi dalam memulai kegiatan kantor setiap hari kerja selalu melaksanakan Galang Semangat Pagi pada pukul 07.45 sampai dengan pukul 08.05 WIB. Kegiatan yang rutin dilaksanakan setiap pagi ini mampu memompa semangat kepada seluruh pegawai KPKNL Bukittinggi sebelum memulai aktivitas kerja.

Galang Semangat Pagi bagi KPKNL Bukittinggi adalah sebuah wadah dan bentuk dari internalisasi kode etik dan nilai-nilai Kementerian Keuangan yang dilaksanakan setiap pagi di hari kerja oleh seluruh pegawai KPKNL Bukittinggi. Galang Semangat Pagi menjadikan seluruh pegawai di lingkungan KPKNL Bukittinggi dapat saling bertegursapa dan bentuk cara kecil pimpinan yakin dengan integritas bawahannya.

Tidak sekedar berkumpul biasa, galang semangat pagi juga mewajibkan tiap seksi untuk memberikan satu informasi kepada seluruh pegawai. Bukan hanya dengan satu informasi setiap hari, KPKNL Bukittinggi berhasil melaksanaka minimal tujuh informasi setiap harinya melalui Galang Semangat Pagi.

Selain itu, Galang Semangat Pagi juga menjadi salah satu In House Training Public Speaking. IHT Public speacking mengajarkan kepada seluruh pegawai untuk terbiasa berbicara dan diharapkan dapat terbiasa untuk berbicara didepan khalayak ramai. (Corina)

Foto Terkait Berita
Peta Situs | Email Kemenkeu | Prasyarat | Wise | LPSE | Hubungi Kami | Oppini