Jl. Lapangan Banteng Timur No.2-4, Jakarta Pusat
 1 50-991    ID | EN      Login Pegawai
 
KPKNL Biak > Berita
Kunjungan Kerja Kepala KPKNL Biak ke Kantor Pertanahan Kepulauan Yapen dan UPP Kelas II Serui
Ari Ma'ruf Faruqi
Selasa, 06 September 2022   |   265 kali

Serui (30/8) Kepala KPKNL Biak dan jajaran melakukan kunjungan kerja ke Kantor Pertanahan Kabupaten Kepulauan Yapen dan Kantor Unit Penyelenggara Pelabuhan (UPP) Kelas II Serui. Kunjungan kerja ini dipimpin oleh Kepala KPKNL Biak Awalludin Ikhwan diikuti oleh staf Seksi Pengelolaan kekayaan Negara Refrelkeae 'El' Faesalre dan Algin Eshar Perdana.

Kunjungan kerja ini dalam rangka koordinasi dan monitoring percepatan sertipikasi Barang Milik Negara (BMN) berupa tanah dan perbaikan sertipikat BMN berupa tanah yang belum bersertipikat sesuai ketentuan (BBSK). Sebagaimana diketahui, untuk pengamanan kekayaan negara, setiap BMN berupa tanah harus terdaftar di Kantor Pertanahan dan diterbitkan sertipikat resminya serta nama pemegangnya harus sesuai dengan ketentuan yaitu atas nama Pemerintah Republik Indonesia cq. Kementerian Negara/Lembaga.

Di Kantor Pertanahan Kabupaten Kepulauan Yapen, rombongan KPKNL Biak diterima oleh Kepala Kantor Pertanahan Kabupaten Kepulauan Yapen Albertus Dimo. Pada kesempatan tersebut, Awalludin menyampaikan progres sertipikasi dan BBSK beberapa Satuan Kerja (Satker) yang berada di wilayah kerja Kantor Pertanahan Kabupaten Kepulauan Yapen dan kendala-kendala yang dihadapi oleh Satker dalam proses sertipikasi dan BBSK. 

Kantor Pertanahan Kabupaten Kepulauan Yapen, menurut Albertus, berkomitmen untuk menyelesaikan permohonan yang telah lengkap secepat mungkin dan siap bersinergi dengan KPKNL Biak dalam mendorong satker-satker untuk melengkapi persyaratan permohonan. Awalludin mengucapkan terima kasih atas dukungan yang diberikan oleh Kantor Pertanahan Kabupaten Kepulauan Yapen dan berharap kerjasama yang sangat baik ini dapat diteruskan untuk pengamanan kekayaan negara yang lebih baik.

Di UPP Kelas II Serui, rombongan KPKNL Biak diterima oleh Kepala Kantor UPP Kelas II Serui Fathoni, S.E., M.AP. Pada kesempatan tersebut, Fathoni menjelaskan bahwa UPP Kelas II Serui telah menyelesaikan sebagian BBSK dan dalam proses penyelesaian sisanya. Atas kondisi tersebut, Awalludin memberikan apresiasi kepada UPP Kelas II Serui dan mendorong percepatan penyelesaian BBSK agar bisa selesai sesuai dengan target yang telah ditetapkan.

Sebagai pimpinan dan sekaligus role model dalam pembangunan Zona Integritas, Awalludin dalam setiap kunjungan kerjanya selalu menyampaikan bahwa KPKNL Biak sedang melakukan pembangunan Zona Integritas menuju Wilayah Bebas dari Korupsi (WBK) Tahun 2022. Kantor Pertanahan Kabupaten Kepulauan Yapen dan UPP Kelas II Serui turut mendukung KPKNL Biak dalam memperoleh predikat ZI-WBK tahun 2022.

Foto Terkait Berita
Peta Situs | Email Kemenkeu | Prasyarat | Wise | LPSE | Hubungi Kami | Oppini