Jl. Lapangan Banteng Timur No.2-4, Jakarta Pusat
 1 50-991    ID | EN      Login Pegawai
 
KPKNL Biak > Berita
Jum’at Berilmu, Privilege untuk Menambah Ilmu
Ardiansyah Noor Ilham
Senin, 22 Juli 2019   |   271 kali

Jumat, (19/7), Kantor Pelayanan Kekayaan Negara dan Lelang (KPKNL) Biak kembali mengadakan kegiatan Jum’at Berilmu yang digelar di Ruang Aula KPKNL Biak. Kegiatan ini merupakan ajang sharing knowledge yang diselenggarakan untuk menambah wawasan pegawai KPKNL Biak.

Kepala KPKNL Biak Muthoharul Janan dalam arahannya mengimbau kepada seluruh pegawai KPKNL Biak untuk antusias dalam mengikuti kegiatan tersebut. “Jangan anggap Jum’at Berilmu ini sebagai kewajiban, tapi suatu privilege kita untuk menambah ilmu. Mumpung ada yang mau menerangkan,” kata Janan. Lebih lanjut, Janan juga menambahkan bahwa melalui Jum’at Berilmu ini pegawai KPKNL Biak dapat memperoleh ilmu tanpa harus mengikuti diklat, tidak perlu juga mengikuti ujian.

Naskah dinas merupakan alat yang memiliki peranan vital dalam birokrasi, tak terkecuali di lingkungan Kementerian Keuangan. Terkait dengan hal tersebut, dalam kesempatan kali ini, Syamsa Ainurochim, pelaksana Subbagian Umum KPKNL Biak, berkesempatan untuk memaparkan materi mengenai Tata Naskah Dinas. Dalam pemaparannya, Syamsa mengupas materi mengenai PMK nomor 136/PMK.01/2018 tentang Pedoman Tata Naskah Dinas di Lingkungan Kementerian Keuangan. Kegiatan berjalan dengan baik yang kemudian dilanjutkan dengan diskusi antara pegawai KPKNL Biak.

Diharapkan kegiatan ini dapat menjadikan bekal yang bermanfaat bagi seluruh pegawai KPKNL Biak dalam memberikan pelayanan yang optimal kepada stakeholders.

(Text/Gambar: ANI)

Foto Terkait Berita
Peta Situs | Email Kemenkeu | Prasyarat | Wise | LPSE | Hubungi Kami | Oppini