Jl. Lapangan Banteng Timur No.2-4, Jakarta Pusat
 1 50-991    ID | EN      Login Pegawai
 
KPKNL Biak > Berita
Morning Call KPKNL Biak
Rifky Setyarso
Senin, 30 Juli 2018   |   170 kali

Biak – Senin, 30 Juli 2018 , seluruh pegawai KPKNL Biak melaksanakan Morning Call di aula KPKNL Biak, rapat dipimpin langsung oleh Junaedi selaku Kepala Subbagian Umum, yang menjadi inti pokok pembahasan rapat kali ini adalah Current Issue DJKN terkait hasil dari Rakernas DJKN.

Junaedi menjelaskan bahwa budaya organisasi Kemenkeu harus selalu menjadi acuan setiap pegawai dalam melaksanakan tugas dan fungsinya, sesuai Keputusan Menteri Keuangan NO 579/KMK.01/2014 tentang pekaian kerja di Kementerian Keuangan dan SE No. 37/MK.01/2012 tentang peningkatan disiplin pegawai sipil Kementerian Keuangan dalam rangka perwujudan nilai-nilai Kementerian Keuangan, terutama dalam pelayanan kepada stakeholder “ Dalam Rakernas DJKN kemarin dijelaskan bahwa isu yang diangkat adalah tentang pelayanan yang kurang seimbang, diharapkan kepada seksi teknis untuk dapat memberikan pelayanan sebaik mungkin”, terang Junaedi. “ Saya yakin di KPKNL Biak sudah melaksanakan pelayanan dengan baik, yang sudah baik kita jaga, kalau bisa ditingkatkan lagi”, imbuhnya. Dijelaskan pula oleh Junaedi bahwa inti dari service excellent kepada stakeholder adalah saling komunikasi dan dan kerjasama dalam pelaksanaan tugas.

Kemudian terkait tampilan dan kebersihan kantor, para pegawai dihimbau untuk merasa ikut memiliki, agar tercipta lingkungan yang kondusif dan nyaman untuk bekerja, Junaedi juga menekankan untuk memegang prinsip talk less do more, sedikit bicara banyak kerja sehingga hasil menjadi optimal, tentu saja sekaligus menghindari melakukan kegiatan yang kurang bermanfaat, sebagai contoh misal bermain sosmed pada jam kerja. Pria asli Sidoarjo ini juga menghimbau para pegawai untuk dapat memberikan penjelasan yang baik terkait isu negative dari pihak lain. Teks/foto : rs

Foto Terkait Berita
Peta Situs | Email Kemenkeu | Prasyarat | Wise | LPSE | Hubungi Kami | Oppini