Jl. Lapangan Banteng Timur No.2-4, Jakarta Pusat
 1 50-991    ID | EN      Login Pegawai
 
Raih Penghargaan pada Treasury Award 2020, Kepala KPKNL Bengkulu: Jadi Motivasi untuk Tingkatkan Kinerja
Arum Ratna Dewi
Jum'at, 19 Maret 2021   |   427 kali

Bengkulu – Kantor Pelayanan Kekayaan Negara dan Lelang (KPKNL) Bengkulu meraih penghargaan peringkat kedua pada Treasury Award Periode Tahun 2020 dengan kategori keaktifan pengelola keuangan terbaik Tahun 2020 yang diselenggarakan Kantor Pelayanan Perbendaharaan Negara (KPPN) Bengkulu pada Kamis (18/3).


Kegiatan yang dilaksanakan di Aula KPPN Bengkulu mengundang seluruh Kuasa Pengguna Anggaran (KPA) Satuan Kerja Mitra Kerja KPPN Bengkulu yang dihadiri secara langsung dan virtual melalui Zoom Meeting, hal tersebut untuk mengatasi penyebaran Covid-19 dengan mengurangi jumlah audiens yang hadir sehingga tidak membuat kerumunan pada masa pandemi.


Bertajuk Treasury Advisor, KPPN Bengkulu memiliki empat agenda kegiatan pada acara tersebut yaitu Sosialisasi Mekanisme Pelaporan Data Capaian Output Tahun 2021, Sosialisasi Implementasi Sistem Digital Payment-Marketplace, Sosialisasi Implementasi Sistem Aplikasi Keuangan Tingkat Instansi (SAKTI) Full Module, dan Treasury Award Periode Tahun 2020. 


Treasury Award Periode Tahun 2020 memiliki beberapa kategori diantaranya Penyampaian Hardcopy SPM Terbaik Tahun 2020, Keaktifan Pengelola Keuangan, Penyampaian Laporan Saldo Rekening Terbaik 2020, Realisasi Kartu Kredit Pemerintah Tahun 2020, Pelaporan Keuangan Terbaik 2020, dan Penilaian Indikator Kualitas Pelaksanaan Anggaran (IKPA) Tahun 2020.


Penganugerahan Treasury Award yang dilaksanakan setiap tahun ini bertujuan untuk memberikan apresiasi kepada satker mitra kerja KPPN Bengkulu dalam memberikan kinerja terbaik mengelola keuangan.


Atas penghargaan yang diraih, Kepala KPKNL Bengkulu Teddy Suhartadi Permadi berharap kinerja yang diberikan oleh KPKNL Bengkulu terus meningkat dengan kemampuan yang maksimal. “Penghargaan ini menjadi semangat kita untuk terus meningkatkan kinerja dalam mengelola kekayaan negara dan memberikan pelayanan yang prima untuk masyarakat” ungkap Teddy.

Foto Terkait Berita
Peta Situs | Email Kemenkeu | Prasyarat | Wise | LPSE | Hubungi Kami | Oppini