Jl. Lapangan Banteng Timur No.2-4, Jakarta Pusat
 1 50-991    ID | EN      Login Pegawai
 
KPKNL Bekasi > Berita
KPKNL Bekasi Berkreasi Dengan Pojok Kejujuran
Asnul
Jum'at, 15 Maret 2019   |   270 kali

Bekasi – Dalam proses penilaian Kantor untuk predikat Wilayah Bebas dari Korupsi (WBK )tahun 2018 lalu Kantor Pelayanan Kekayaan Negara dan Lelang (KPKNL) Bekasi menghadapi tantangan untuk memenuhi kriteria-kriteria yang telah ditentukan. Kerja keras pemenuhan kriteria WBK terbayarkan dengan pencapaian predikat WBK. Namun setelah sukses meraih predikat tersebut ternyata tantangan belum berakhir bahkan lebih berat yakni tantangan untuk mempertahankan predikat WBK tersebut.

Kepala KPKNL Bekasi, Partolo, pada acara Galang Semangat Pagi (GSP) sering mengingatkan jajarannya agar senantiasa berperilaku sesuai nilai-nilai Kementerian Keuangan dan selalu memberikan pelayanan prima kepada tamu. Selain itu beliau juga meminta agar semua pegawai KPKNL Bekasi termasuk pegawai On Job Training dan pegawai non-PNS untuk turut serta menjaga ketertiban dan kebersihan lingkungan kantor serta selalu bersikap sesuai dengan norma-norma. Untuk mendukung itu diharapkan semua pihak selalu meningkatkan kemampuan diri menggali potensi dan berupaya untuk terus berinovasi.

Sebagai kantor yang telah berpredikat Wilayah Bebas dari Korupsi,  menurut Partolo, titik pentingnya adalah kejujuran dan keikhlasan dalam bekerja dan berperilaku. Karena kejujuran merupakan cikal bakal pencegah korupsi.  Salah satu upaya untuk menguji kejujuran, KPKNL Bekasi telah menyediakan Pojok Kejujuran.  Pojok Kejujuran merupakan sebuah lokasi yang terletak antara ruangan bermain anak dan ruang e-Auction corner di sisi kiri ruang APT Lantai 1 KPKNL Bekasi. Dinamai Pojok Kejujuran karena merupakan tempat jual beli dengan self service yang terletak di pojok atau sudut ruangan.

Seluruh jajaran KPKNL Bekasi sangat antusias dan menyambut baik keberadaan Pojok Kejujuran dimaksud. Pojok Kejujuran tersebut sangat minimalis hanya dengan sebuah kulkas dan sebuah rak kayu yang menyediakan aneka minuman dingin dan aneka cemilan. Selain itu tentu saja  tersedia kotak uang pembayaran agar siapa pun dapat berbelanja disana tanpa penjual yang melayani dan bahkan tanpa ada kamera pengawas. Pojok Kejujuran memang disediakan untuk melatih kejujuran hati pegawai dan stakeholder sebagai bagian dari edukasi atau pembelajaran bersama.

Partolo menyampaikan terimakasih dan apresiasi atas dibuatnya Pojok Kejujuran dan berharap Pojok Kejujuran tersebut dapat semakin memacu kreasi dari para pegawai untuk membuat inovasi lainnya. Peresmian Pojok Kejujuran diadakan pada hari Kamis (14/03/2019), di mana Partolo meminta agar para jajaran KPKNL Bekasi dapat memanfaatkannya dengan baik untuk berbelanja maupun menitipkan barang dagangannya. Menurut Partolo bahwa kesuksesan Pojok Kejujuran tergantung dari kejujuran dari semua pihak. Dan sesuai dengan mottonya Partolo yakin bahwa kejujuran itu ada dalam hati semua pegawai KPKNL Bekasi.

Pojok Kejujuran dengan motto “Tuhan Maha Melihat dan Malaikat mencatat” tersebut disediakan selain sebagai uji kejujuran juga untuk memberi kenyamanan kepada para jajaran KPKNL Bekasi dan tamu atau pemangku kepentingan. Para pegawai yang sedang bekerja tidak perlu jauh-jauh membeli makanan atau minuman ringan sebagai camilan dalam bekerja. Tamu KPKNL Bekasi juga dapat membeli makan dan minungan ringan yang tersedia sembari menunggu pelayanan dari Petugas APT. Barang-barang yang tersedia di Pojok Kejujuran berasal dari titipan beberapa pegawai, yang berkomitmen bahwa sebagian dari hasil penjualan barang dagangannya disumbangkan untuk musholla kantor. Sedangkan kulkas yang merupakan wadah tempat menyimpan barang adalah hasil dari patungan para pegawai serta rak kayu merupakan inventaris kantor yang tidak terpakai (Naskah dan Foto :Timber dan kreatif , Seksi HI KPKNL Bks)

 

 

Foto Terkait Berita
Peta Situs | Email Kemenkeu | Prasyarat | Wise | LPSE | Hubungi Kami | Oppini