Jl. Lapangan Banteng Timur No.2-4, Jakarta Pusat
 1 50-991    ID | EN      Login Pegawai
 
KPKNL Bekasi > Berita
PEMKOT BEKASI LAKUKAN STUDI TIRU KE KPKNL BEKASI
Asnul
Senin, 21 Januari 2019   |   321 kali

Bekasi –Gaung bahwa Kantor Pelayanan Kekayaan Negara dan Lelang (KPKNL) Bekasi telah disematkan predikat Wilayah Bebas Korupsi (WBK) oleh Kementerian Pendayagunaan Aparatur Negara Reformasi Birokrasi (KemenPAN-RB) tidak hanya terdengar di lingkungan Kementerian Keuangan, namun juga telah sampai ke Pemerintah Kota (Pemkot) Bekasi.  Bahkan Pemkot Bekasi meminta kepada KPKNL Bekasi untuk berbagi ilmu dalam mewujudkan tercapainya predikat WBK tersebut.

Antusias dari Pemkot Bekasi diwujudkan dengan mengirimkan surat permohonan kepada KPKNL Bekasi untuk dapat melaksanakan studi tiru. Hal ini membuat Kepala KPKNL Bekasi, Partolo dan jajarannya semakin bersemangat dalam meningkatkan komitmen dan pelayanan serta tetap mempertahankan budaya Kementerian Keuangan.

Bertempat di ruang rapat lantai 2 KPKNL Bekasi dilaksanakan studi tiru oleh Pemkot Bekasi(16/01/2019). Sebanyak sebelas orang pegawai perwakilan dari Pemkot Bekasi disambut hangat oleh Partolo dan jajarannya tepat pada pukul 13.00 WIB.

Peserta studi tiru terdiri dari empat unit kerja dibawah jajaran Pemkot Bekasi,  yakni Inspektorat Pemkot Bekasi, Dinas Penanaman Modal Perizinan Terpadu Satu Pintu (DPMPTSP),  Rumah sakit Umum Daerah (RSUD) Bekasi, dan Sekretariat Kota Bekasi.

Pada sesi perkenalan, Siti Nurul Fitria dari Inspektorat Pemkot Bekasi mewakili timnya menjelaskan bahwa unit-unit kerja pada pemerintah daerah terlebih dahulu melalui penilaian oleh Inspektorat untuk selanjutnya diajukan pada penilaian WBK tingkat nasional.  Pada tahun 2018, DPMPTSP dan RSUD Bekasi merupakan unit kerja yang termasuk pada penilaian Zona Integritas Wilayah Bebas Korupsi-Wilayah Birokrasi Bebas Melayani (ZI WBK-WBBM), namun terdapat beberapa komponen penilaian yang kurang sempurna, sehingga tidak lolos pada penilaian dimaksud.  Oleh karena itu,  Pemkot Bekasi meminta kepada KPKNL Bekasi untuk bersedia berbagi ilmu dan dapat dijadikan sebagai role model untuk  proses penilaian pada Pemkot Bekasi.

Partolo menyambut hangat kegiatan ini. Dalam sambutannya, ia menyampaikan terimakasih dan merasa tersanjung atas perhatian Pemkot Bekasi serta siap memberikan pengalaman serta dukungan terhadap Pemkot Bekasi yang akan melalui proses penilaian ZI WBK.

Mengawali presentasinya, Partolo terlebih dahulu menjelaskan tentang sejarah panjang DJKN dan visi-misi serta tugas dan fungsi KPKNL Bekasi, dilanjutkan dengan menyampaikan secara ringkas tentang kerangka penilaian  komponen-komponen terkait tahapan pencapaian, teknik-teknik penilaian, dan poin-poin penilaian baik oleh internal,  Kementerian Keuangan, maupun Kementerian PAN-RB.

Partolo juga menjelaskan bahwa KPKNL Bekasi telah menciptakan inovasi-inovasi untuk memudahkan pelayanan kepada pengguna layanan yang merupakan salah satu poin penting dan memberikan nilai tambah. Selain inovasi-inovasi berbasis teknologi, KPKNL Bekasi juga memiliki kegiatan rutin yang disebut Galang Semangat Pagi yang merupakan implementasi dari Program Budaya Kementerian Keuangan, yakni satu informasi setiap hari, dua menit sebelum jadwal, tiga salam setiap hari, rencanakan,  kerjakan, monitor, dan tindak lanjuti,  serta 5 R ringkas,  rapi, resik, rawat, dan rajin.

Partolo menambahkan bahwa seluruh individu di KPKNL Bekasi yakni pegawai PNS baik pejabat maupun pelaksana dan pegawai non-PNS dilibatkan dalam tim, sehingga semua bertanggungjawab dan memahami tentang ZI WBK-WBBM.

Sebagai penutup presentasinya, Partolo menyampaikan akan berkomitmen untuk siap membantu,  men-support, dan mendoakan semoga tim dari Pemkot Bekasi, khususnya unit kerja yang termasuk dalam penilaian ZI WBK dapat meraih kesuksesan.

Ketua tim studi tiru diakhir pertemuan menyampaikan terimakasih dan mengatakan bahwa mereka telah mendapatkan banyak sekali pengetahuan baru yang berguna dari KPKNL Bekasi. Ia juga menyampaikan agar Partolo berkenan untuk dapat berbagi ilmu dan pengalaman di hadapan para pejabat eselon satu di lingkungan Pemkot Bekasi. (Tim Berita KPKNL Bekasi)

 

Foto Terkait Berita
Peta Situs | Email Kemenkeu | Prasyarat | Wise | LPSE | Hubungi Kami | Oppini