Jl. Lapangan Banteng Timur No.2-4, Jakarta Pusat
 1 50-991    ID | EN      Login Pegawai
 
KPKNL Bekasi > Berita
LOLOS TAHAP PERTAMA WBK/WBBM MEMBUAT KPKNL BEKASI MAKIN GIAT BERBENAH DIRI
Asnul
Senin, 27 Agustus 2018   |   200 kali

Bekasi - Terpilih sebagai salah satu kantor yang diikutsertakan dalam Lomba Kantor menuju Zona Integritas Wilayah Bebas Korupsi dan Wilayah Birokrasi Bersih dan Melayani (ZI WBK-WBBM), Partolo, selaku Kepala Kantor Pelayanan Kekayaan Negara dan Lelang Bekasi bersama jajarannya langsung merespon dengan penuh semangat dengan bergerak bersama untuk memenuhi standar-standar nilai yang ditentukan. KPKNL Bekasi mencanangkan diri sebagai Kantor menuju Zona Integritas Wilayah Bebas Korupsi dan Wilayah Birokrasi Bersih dan Melayani (ZI WBK-WBBM) melalui penandatanganan pakta integritas sebagai bentuk komitmen bersama KPKNL Bekasi dan perwakilan Pengguna Layanan (31/8/2018).

Proses menuju Kantor ZI WBK /WBBM yang telah dipersiapkan selama hampir 5 bulan, telah menunjukkan kemajuan yang signifikan. Penyempurnaan pembangunan fisik kantor, ruangan-ruangan pelayanan, atribut-atribut sebagai sarana pemberi informasi publik yang antara lain berupa spanduk, banner, dan brosur-brosur serta inovasi-inovasi yang diciptakan membuat KPKNL Bekasi semakin semarak. Selain hal tersebut di atas, informasi juga disampaikan melalui media sosial resmi KPKNL Bekasi, layar televisi di APT, kotak saran, kotak pengaduan dan SMS pengaduan, agar masyarakat pengguna layanan dapat ikut memberikan penilaian, saran dan masukan serta melaporkan jika terdapat hal-hal yang kurang memuaskan. Bukan hanya sampai di situ, persiapan mental dan kemampuan pegawai juga dipersiapkan untuk menghadapi lomba ini, antara lain dengan adanya pembekalan-pembekalan, seperti pembinaan dari Kepala Kantor, kegiatan in House Training, Bimbingan Mental, Forum Group Discusion, dan lain sebagainya.

Kerja keras yang dilaksanakan Partolo berserta jajarannya tersebut tidak lah sia-sia, terbukti setelah melalui penilaian dari tim Penilaian Kementerian keuangan, KPKNL Bekasi dinyatakan lolos dan berhak untuk diikutsertakan pada penilain tingkat Nasional. Tahap pertama telah dilalui, namun perjalanan menuju ZI WBK/ WBBM masih panjang, diperlukan usaha yang konsisten untuk tetap berjuang, bekerja keras tanpa lelah serta menciptakan inovasi sambil tetap menanamkan nilai-nilai Integritas, dalam memberikan pelayanan. Hasil tidak akan menghianati usaha, walaupun menjadi juara bukan tujuan yang utama, tetapi proses persiapan serta perbaikan layanan yang telah ditentukan merupakan titik balik kemajuan KPKNL Bekasi yang harus dipertahankan. ( Naskah dan foto :Asnul,Teguh, Ratna Mukadimah)

Peta Situs | Email Kemenkeu | Prasyarat | Wise | LPSE | Hubungi Kami | Oppini