Jl. Lapangan Banteng Timur No.2-4, Jakarta Pusat
 1 50-991    ID | EN      Login Pegawai
 
KPKNL Bekasi > Berita
Membangun Komunikasi Dan Kebersamaan Melalui Olahraga
Dasril
Senin, 11 September 2017   |   290 kali

Bekasi –( Jumat, 09/09/17) Dalam rangka memperingati Hari Ulang Tahun Republik Indonesia ke-72, Kantor Pelayanan Kekayaan Negara dan Lelang (KPKNL) Bekasi ikut serta pada kegiatan olahraga berupa gerak jalan santai yang diselenggarakan oleh jajaran instansi vertikal Kementerian Keuangan se-Bekasi Raya. Gerak Jalan Santai tersebut diikuti oleh sekitar 300 orang pegawai jajaran instansi vertikal Kementerian Keuangan se-Bekasi Raya.

Gerak jalan santai yang mengusung tema “Tingkatkan Sinergi dan Integritas Untuk Membangun Komunikasi dan Kebersamaan” tersebut dimanfaatkan panitia sebagai ajang berkumpul, olahraga ringan yang menyehatkan, serta sangat efektif dalam membangun komunikasi dan kebersamaan insan keuangan. Kekompakan dan kebersamaan merupakan modal yang sangat penting untuk mencapai visi dan misi Kementerian Keuangan. Rute gerak jalan santai yaitu pemberangkatan  di mulai dari halaman Kantor Wilayah Direktorat Jenderal Pajak (Kanwil DJP) Jawa Barat II, kemudian menelusuri sepanjang Jalan Ahmad Yani.  Rute berlanjut terus menanjak ke jembatan layang Summarecon Bekasi hingga melewati bundaran Summarecon. Di pertigaan Hotel Haris para peserta berputar arah  melalui jalan yang sama berlawanan arah menuju  garis finish di Kanwil DJP Jawa Barat II untuk berkumpul kembali.

Perhelatan jalan santai ini dimanfaatkan KPKNL Bekasi untuk  memperkenalkan kegiatan revaluasi Barang Milik Negara (BMN) kepada masyarakat luas. Simbol dan slogan revaluasi BMN  ‘Nilai Untuk Negeri’ tertera pada kaos seragam olahraga tiap pegawai KPKNL Bekasi . Kepada pimpinan jajaran instansi vertikal Kementerian Keuangan, Kepala KPKNL Bekasi, Partolo, tidak lupa menitip pesan agar unit kerja  lingkup Kementerian Keuangan selaku Pengguna Barang memberikan dukungan penuh dalam kegiatan revaluasi BMN ini dan berharap mereka dapat memberikan contoh positif kepada unit kerja Kementerian/Lembaga lain.

Partolo saat menyampaikan kata sambutan ketika memberangkatkan tim gerak jalan sehat KPKNL Bekasi. Partolo mengatakan bahwa ajang gerak jalan santai ini selain sebagai ajang silaturahim antar instansi vertikal Kemenkeu juga sebagai tanda dimulai kegiatan Revaluasi BMN. Pengenalan kegiatan revaluasi BMN secara sederhana di ajang gerak jalan santai ini setidaknya memberi informasi revaluasi BMN ke khalayak bahwa KPKNL Bekasi punya perhatian lebih terhadap kegiatan revaluasi BMN ini. Selain itu untuk meningkatkan kebersamaan pegawai dengan energi positif dalam pelaksanaan tugas dan fungsi pegawai KPKNL Bekasi.

Pada kesempatan itu juga dilaksanakan penutupan Pekan Olahraga Kementerian Keuangan se-Bekasi Raya yang telah dilaksanakan sebelumnya. Penutupan tersebut diisi juga dengan pengumuman peringkat juara pada beberapa cabang olahraga yang dipertandingkan. Untuk lebih memeriahkan acara, para peserta juga berkesempatan mendapat undian doorprize yang sudah disiapkan panitia penyelenggara. (Teks: Dasril, Foto: Aenul, Seksi HI KPKNL Bekasi)


Foto Terkait Berita
Peta Situs | Email Kemenkeu | Prasyarat | Wise | LPSE | Hubungi Kami | Oppini