Jl. Lapangan Banteng Timur No.2-4, Jakarta Pusat
 1 50-991    ID | EN      Login Pegawai
 
Bangun Organisasi yang Sehat dan Berkinerja Terbaik
N/a
Selasa, 08 September 2015   |   943 kali

Banjarmasin - Kantor Pelayanan Kekayaan Negara dan Lelang (KPKNL) Banjarmasin menyelenggarakan Sosialisasi Survei Kesehatan Organisasi (MOFIN-Ministry of Finance Organizational Fitness Index) dan Kepemimpinan,  Senin (7/9). Bertempat di Aula KPKNL Banjarmasin, acara yang diikuti oleh pegawai KPKNL ini diadakan agar semua pegawai tahu tujuan pelaksanaan survei dan cara mengisi yang benar.

Zainuddin, Kepala Seksi Kepatuhan Internal KPKNL Banjarmasin dalam sambutannya saat membuka acara menyampaikan, bahwa Kementerian Keuangan sebagai sebuah organisasi harus selalu sehat sehingga senantiasa dapat memberikan kinerja terbaik dengan dukungan Sumber Daya Manusia (SDM) yang berintegritas dan professional. “KPKNL Banjarmasin adalah kantor operasional dan teladan, oleh karenanya kita dituntut untuk selalu dapat memberikan pelayanan terbaik kepada stakeholders," ungkap Zainuddin. 

Dalam sosialisasi ini, ada dua materi yang disampaikan. Materi pertama adalah Survei Kesehatan Organisasi (MOFIN) yang dibawakan oleh Wenny Febriyanti. Dalam paparannya, Wenny menjelaskan pentingnya organisasi yang sehat, memperkenalkan MOFIN, dan cara mengisi kuesionernya. Wenny juga menguraikan satu per satu hasil MOFIN periode sebelumnya sekaligus menjelaskan hal-hal yang perlu diperhatikan dalam mengisi kuisioner agar tujuan pelaksanaan survei dapat tercapai.

Selanjutnya, Survei Kepemimpinan sebagai materi kedua disampaikan oleh Kamsidah.  “Maksud dari survei ini, yang pertama adalah untuk mengindentifikasi perilaku kepemimpinan di Kementerian Keuangan melalui persepsi pegawai, dan kedua,  informasi yang diperoleh menjadi salah satu input menyusun model kepemimpinan di Kementerian Keuangan pada masa mendatang” jelas Kamsidah. Ditambahkannya, bahwa tujuan dari survei kepemimpinan adalah meningkatkan kinerja dan perilaku para pimpinan di Kementerian Keuangan.

Kepala KPKNL Banjarmasin Didith A. Andiana yang juga ikut dalam sosialisasi ini berharap agar semua pegawai berpartisipasi mengikuti survei, mengisi dengan benar dan konsisten, dan telah rampung sebelum batas waktu 30 September 2015. (penulis/foto: nanang ansari)

Foto Terkait Berita
Peta Situs | Email Kemenkeu | Prasyarat | Wise | LPSE | Hubungi Kami | Oppini