Jl. Lapangan Banteng Timur No.2-4, Jakarta Pusat
 1 50-991    ID | EN      Login Pegawai
 
KPKNL Bandung > Berita
Pemusnahan Barang Yang Menjadi Milik Negara
Pramutyarini Rahma Rusilowati
Jum'at, 02 Desember 2022   |   133 kali

Bandung. Guntur Sumitro Kepala KPKNL Bandung menghadiri kegiatan Pemusnahan Barang yang Menjadi Milik Negara yang dilakukan Kantor Pengawasan dan Pelayanan Bea dan Cukai Tipe Madya Pabean (KPPBC TMP) A Bandung,  Rabu (30/11). 

Kegiatan pemusnahan ini bertempat di Lapangan Parkir KPPBC TMP A Bandung, Jl. Rumah Sakit No.167 Cinambo, Bandung.

Barang yang dimusnahkan merupakan hasil dari penindakan barang kena cukai sesuai dengan Surat Bukti Penindakan (SBP) yang diterbitkan oleh KPPBC TMP A Bandung. Barang kena cukai ilegal tersebut tidak ditemukan pemiliknya, sehingga ditetapkan menjadi Barang yang Menjadi Milik Negara kemudian dikeluarkan surat persetujuan penghapusannya. Selain pemusnahan Barang yang Menjadi Milik Negara, dilakukan juga pemusnahan terhadap Barang yang Tidak Dikuasai (BTD) atas hasil penindakan Periode Tahun 2022. Adapun barang yang dimusnahkan terdiri dari 3.992.800 batang rokok ilegal; 1.976 botol Minuman Mengandung Etil Alkohol (MMEA); 1.282 pcs Pakaian, Alas Kaki, Produk Plastik; 135 pcs alat Elektronik dan aksesoris; 14 pcs Obat dan Kosmetika; dan 12 set spare part kendaraan dan perkakas. 

Permusnahan juga dilakukan di Tempat Pembuangan Akhir (TPA) dikarenakan lahan parkir tidak memadai, sebelum acara pemusnahan  di lapangan Parkir KPPBC TMP A Bandung dilaksanakan, sejumlah barang diangkut dengan truk menuju TPA untuk dimusnahkan.

“Pemusnahan seperti ini dilakukan guna melaksanakan Peraturan Menteri Keuangan Nomor 39/PMK.04/2014 tanggal 19 Februari 2014 tentang Tata Cara Penyelesaian Barang Kena Cukai dan Barang lain Yang Dirampas Untuk Negara atau Yang Dikuasai Negara, dimana dalam hal pemilik barang tidak ditemukan atau diketahui dalam jangka waktu 14 hari sejak dilakukan penindakan, barang ditetapkan menjadi Barang Miliki Negara dan untuk dimusnahkan,” ujar Guntur Sumitro disela kegiatan yang sedang berlangsung.

Guntur Sumitro beserta rombongan, setelah acara pemusnahan berkesempatan melakukan Benchmarking WBBM di KPPBC TMP A Bandung. Hal tersebut dilakukan guna mewujudkan KPKNL Bandung mencapai predikat WBBM dikemudian hari.

Foto Terkait Berita
Peta Situs | Email Kemenkeu | Prasyarat | Wise | LPSE | Hubungi Kami | Oppini