Jl. Lapangan Banteng Timur No.2-4, Jakarta Pusat
 1 50-991    ID | EN      Login Pegawai
 
Menyongsong Bulan Suci, KPKNL Balikpapan Gelar Jumat Rohani via Zoom
Nadia Safira
Jum'at, 24 April 2020   |   185 kali

Balikpapan – Memasuki masa Bulan Ramadan 1441 H, KPKNL Balikpapan bersiap untuk memperbaiki diri sembari menjalankan ibadah puasa. Jika di tahun-tahun sebelumnya, Bulan Ramadan dirayakan dengan penuh kemeriahan dan sukacita, di tahun ini KPKNL Balikpapan harus lebih menahan diri. Pandemi COVID-19 yang melanda seluruh negeri menjadi cobaan pada tahun ini. 

        Untuk tetap menyemangati pegawai KPKNL Balikpapan yang muslim namun jauh dari keluarga di hari pertama berpuasa, diadakanlah kegiatan Jumat Rohani yang diadakan pada hari Jumat (24/04). Tak hanya menjadi kegiatan musiman, Jumat Rohani ini selaras dengan budaya kerja di lingkungan Kanwil DJKN Kalimantan Timur dan Utara yang menerapkan Jumat Bersih, Jumat Sehat dan Jumat Rohani demi mencapai kesehatan lahir dan batin yang berimbang. Status Work From Home (WFH) tidak menjadi halangan, karena kegiatan Jumat Rohani ini dilaksanakan melalui aplikasi teleconference Zoom.

       Kepala KPKNL Balikpapan, Chairiah, membuka langsung kegiatan ini juga mengapresiasi antusiasme pegawai-pegawai yang berpartisipasi. Tak berselang lama, dipimpin langsung oleh Ketua Bina Mental (Bintal) KPKNL Balikpapan sekaligus Kepala Seksi Pengelolaan Kekayaan Negara, M. Syuaib, acara yang tak hanya sebagai ajang belajar namun juga untuk meningkatkan rasa kekeluargaan ini pun dibuka. Kegiatan kemudian dilanjutkan oleh ceramah singkat dari pelaksana Seksi Pengelolaan Kekayaan Negara, Sahroni. Dalam kesempatan tersebut, Sahroni menjelaskan mengenai keutamaan-keutamaan membaca Al-Quran. Ia juga menerangkan ragam jenis amalan yang bisa dilakukan di Bulan Ramadan.

        Di waktu yang bersamaan namun room yang berbeda, pegawai KPKNL Balikpapan yang beragama Kristen turut menjalankan kegiatan Jumat Rohani-nya yang kebetulan jadwalnya berbarengan. Didampingi oleh seorang pendeta, kegiatan Jumat Rohani untuk pegawai Kristen protestan juga berjalan khidmat.

        Pandemi COVID-19 yang tak kunjung berakhir ini sungguh membuat banyak sekali kegiatan sosial terhambat. Namun dengan adanya teknologi informasi di era telekomunikasi ini, marilah kita menjalankan kehidupan sosial dengan konsep The New Normal sehingga tak merasakan tekanan berlebih, bisa tetap bersosialisasi dan bersama-sama saling menguatkan.

Foto Terkait Berita
Peta Situs | Email Kemenkeu | Prasyarat | Wise | LPSE | Hubungi Kami | Oppini