Jl. Lapangan Banteng Timur No.2-4, Jakarta Pusat
 1 50-991    ID | EN      Login Pegawai
 
Guyuran Hujan Tak Hentikan Prosesi Upacara Dalam Rangka Memperingati Hari Pahlawan.
Rizal Harfianto
Senin, 12 November 2018   |   240 kali

Balikpapan. Dalam suasana hujan, upacara dalam rangka memperingati Hari Pahlawan tetap berlangsung hikmat di halaman Gedung Keuangan Negara Balikpapan. Upacara diikuti oleh pegawai Kementerian Keuangan yang bertugas di Balikpapan.

Hadir dan bertindak sebagai Inspektur upacara adalah Tery Zakiar Muslim, Kabid Penindakan dan Penyidikan yang mewakili Kakanwil DJBC Kalbagtim. Kepala Kantor instansi Kementerian Keuangan serta para pegawai yang berasal dari Kanwil DJP Kaltimtara, Kanwil DJBC Kalbagtim, KPKNL Balikpapan, KPPN Balikpapan, KPP Madya Balikpapan, KPP Pratama Balikpapan Barat, KPP Pratama Balikpapan Timur, KPP Pratama Penajam, KPPBC Balikpapan, BDK Balikpapan dan KPPD Balikpapan turut hadir menjadi peserta upacara.

Guyuran hujan mulai membasahi peserta upacara ketika Pembacaan Pancasila sedang dilaksanakan. Dalam kondisi tersebut, dengan semangat juang menghargai jasa pahlawan yang telah gugur mendahului, upacara tetap dilanjutkan tanpa mengurangi prosesi upacara.

Dalam kesempatannya, inspektur upacara membacakan amanat Menteri Keuangan pada Upacara Hari Pahlawan 12 November 2018. Dengan tema “Semangat Pahlawan di Dadaku”, beliau mengajak kita untuk dapat menggali dan memunculkan semangat baru dalam menerapkan nilai-nilai kepahlawananan dalam kehidupan sehari-hari. Nilai-nilai kepahlawanan seperti tanpa pamrih, pengorbanan, dedikasi dan cinta tanah air tetap relevan seiring dengan perkembangan zaman. “Marilah kita jadikan peringatan ini sebagai momentum untuk mengobarkan semangat dan menyatukan langkah untuk menjadi penjaga keuangan negara yang kredibel, profesional, dan berintegritas demi Indonesia yang lebih besar, kuat, dan bermartabat tinggi di mata dunia”, dalam amanat menteri keuangan.

Upacara diakhiri dengan pembacaan doa. Dengan kondisi kota Balikpapan yang masih diguyur hujan, setelah kegiatan mengenang jasa pahlawan ini, para pegawai bergegas kembali ke kantor masing-masing untuk melanjutkan tugas.

Foto Terkait Berita
Peta Situs | Email Kemenkeu | Prasyarat | Wise | LPSE | Hubungi Kami | Oppini