Jl. Lapangan Banteng Timur No.2-4, Jakarta Pusat
 1 50-991    ID | EN      Login Pegawai
 
Pengambilan Janji/Sumpah PNS. Kepala Kanwil: Berikan pelayanan terbaik dengan mengedepankan nilai-nilai Kementerian Keuangan
Ayutia Nurita Sari
Jum'at, 09 Oktober 2020   |   312 kali

Memberikan pelayanan terbaik kepada masyarakat dengan mengedepankan nilai-nilai Kementerian Keuangan merupakan poin penting yang perlu ditanamkan oleh para Aparatur Sipil Negara (ASN) Kementerian Keuangan. Sebagai ASN diharapkan dapat menjaga nilai-nilai tersebut dan mengaplikasikannya pada keseharian dalam bekerja terutama pada nilai pertama yaitu Integritas.


Amanat tersebut disampaikan oleh Kepala Kantor Wilayah DJKN Sulawesi Utara, Tengah, Gorontalo, dan Maluku Utara (Kanwil DJKN Suluttenggomalut) Aloysius Yanis Dhaniarto pada kegiatan Pengambilan Sumpah/Janji Pegawai Negeri Sipil (PNS) pada Jumat (8/10) di Aula Gedung Keuangan Negara Manado.


"Kementerian Keuangan telah memberikan yang terbaik kepada seluruh pegawainya, maka berikanlah hal terbaik pula sesuai bidang tugas kepada instansi ini", ujar Yanis. Pengambilan Sumpah/Janji PNS dilaksanakan dalam rangka melantik 10 (sepuluh) Calon Pegawai Negeri Sipil (CPNS) pada Kanwil DJKN Suluttenggomalut serta 5 (lima) CPNS pada Kantor Pelayanan Kekayaan Negara dan Lelang (KPKNL) Manado yang diangkat menjadi PNS Kementerian Keuangan.


Kegiatan ini dihadiri oleh para saksi yaitu Kepala KPKNL Manado, Kepala Bagian Umum dan Kepala Bidang Kepatuhan Internal Hukum dan Informasi Kanwil DJKN Suluttenggomalut seta Rohaniawan dari agama Islam, Kristen dan Katolik. Acara dimulai dengan menyanyikan lagu Kebangsaan Indonesia Raya dilanjutkan dengan pembacaan Ringkasan Keputusan Pengangkatan PNS dan penandatanganan naskah Berita Acara Pengambilan Sumpah/Janji.


“Sebagai generasi penerus, diharapkan agar para pegawai mampu mempertahankan semangat dalam berinovasi demi meningkatkan pelayanan, mengingat pada tahun 2020 DJKN memiliki target yang cukup menantang” pesan Yanis. Kegiatan diakhiri dengan pembacaan doa dan pemberian ucapan selamat kepada para ASN yang telah dilantik serta foto bersama. (ayu/wdp)

Foto Terkait Berita
Peta Situs | Email Kemenkeu | Prasyarat | Wise | LPSE | Hubungi Kami | Oppini