Jl. Lapangan Banteng Timur No.2-4, Jakarta Pusat
 1 50-991    ID | EN      Login Pegawai
 
Kanwil DJKN Suluttenggomalut Turut Serta dalam Kemenkeu Mengajar 4
Wahyu Dwi Prasetya
Rabu, 06 November 2019   |   176 kali

Manado (Senin, 04/11/2019) – Kantor Wilayah DJKN Sulawesi Utara, Tengah, Gorontalo, dan Maluku Utara (Kanwil DJKN Suluttenggomalut) turut berpartisipasi dalam Program Kemenkeu Mengajar (KM) 4 Manado. Program Kemenkeu Mengajar sendiri merupakan program tahunan yang kini telah memasuki tahun keempat, dilakukan serentak secara nasional dan merupakan bagian dari perayaan Hari Oeang ke-73.

Kemenkeu Mengajar (KM) adalah sebuah kegiatan mengajar selama satu hari di Sekolah Dasar (SD) yang mengusung semangat kesukarelaan. Relawan KM akan mengajarkan bagaimana peran Kementerian Keuangan dalam upaya menjaga ekonomi negeri dan memperkenalkan profesi yang ada di Kementerian Keuangan. Relawan juga akan mengajarkan nilai-nilai dan semangat yang ada pada Kementerian Keuangan.

Program KM 4 Manado dilaksanakan di dua SD yaitu SD Negeri 54 Manado dan SD Negeri 55 Manado. Kepala Bidang Pengelolaan Kekayaan Negara (PKN) Devi Lesilolo hadir sebagai salah satu relawan pengajar pada program tersebut. Sedangkan, para pelaksana pada Kanwil DJKN Suluttenggomalut yang turut menjadi panitia KM 4 Manado adalah Idham Widagdo Utomo,  Margaretha Helena, Mutiara Ursula, Andri Setia Budi, dan Bintang Adita.

Kegiatan diawali dengan pelaksanaan upacara bendera yang diikuti oleh seluruh siswa, guru, dan relawan. “Kami sangat mengapresiasi adanya program Kemenkeu Mengajar ini. Terima kasih karena sekolah kami terpilih sebagai tempat diselenggarakannya program ini”, ungkap Rosmawati Nainggolan, Kepala Sekolah SD Negeri 55 Manado selaku pembina upacara.

Kepala Perwakilan Kementerian Keuangan Provinsi Sulawesi Utara, Muhdi turut serta dalam kegiatan ini. “Pada hari ini, kita melakukan Program Kemenkeu Mengajar tahun keempat yang dilakukan serentak oleh seluruh jajaran Kementerian Keuangan di seluruh Indonesia. Kita melakukannya di seluruh wilayah Indonesia dari instansi vertikal baik Bea Cukai, Pajak, Perbendaharaan, dan juga Kekayaan Negara. Tahun ini, Kemenkeu Mengajar mengusung tema Berbagi pada Anak Bangsa, Menginspirasi hingga Penjuru Negeri”, jelas Muhdi dalam sambutannya.

Para relawan pengajar tidak hanya memberikan materi-materi pelajaran seperti biasanya. Namun, materi yang dibawakan adalah pengenalan Kementerian Keuangan secara umum dan beberapa bagiannya seperti Bea Cukai, Pajak, Perbendaharaan, dan Kekayaan Negara. Materi ini tentu dikemas dan disajikan dengan cara yang menyenangkan, diselingi dengan nyanyian, dan permainan yang menarik.

Dalam kegiatan ini juga dilakukan penyerahan donasi berupa buku bacaan beserta rak yang dikemas melalui pojok baca di perpustakaan sekolah.

Di akhir sesi pembelajaran, para siswa diminta untuk menuliskan cita-citanya di selembar kertas yang diberi nama Langit Impian. Selanjutnya, seluruh siswa membuat pesawat dari kertas dan menuju ke lapangan sekolah untuk menerbangkan pesawat kertas yang berisi cita-cita mereka. 

Perlu kita yakini bahwa masa depan Indonesia yang lebih baik dapat diwujudkan melalui mencerdaskan kehidupan bangsa salah satunya dengan Program KM 4 ini. Satu hari mengajar selamanya memberi arti. (bap/wdp)

Foto Terkait Berita
Peta Situs | Email Kemenkeu | Prasyarat | Wise | LPSE | Hubungi Kami | Oppini