Jl. Lapangan Banteng Timur No.2-4, Jakarta Pusat
 1 50-991    ID | EN      Login Pegawai
 
Sambung Rasa Kanwil DJKN Sulseltrabar “Peranan Keluarga Dalam Men-Support Kinerja Pegawai”
Hendro Nugroho
Rabu, 05 Januari 2022   |   136 kali

Mengawali awal tahun 2022, Kanwil DJKN Sulseltrabar menyelenggarakan silaturahmi seluruh keluarga besar Kanwil DJKN Sulseltrabar bertajuk Sambung Rasa “Peranan Keluarga Dalam Men-Support Kinerja Pegawai. Dalam kegiatan yang dilaksanakan pada Sabtu, 1 Januari 2022 secara daring tersebut dibuka oleh Kepala Bagian Umum, serta mendapat arahan dari Kepala Kanwil DJKN Sulseltrabar, Ekka S. Sukadana. Sambung Rasa menjadi semakin hangat pada momen saling sapa kepada keluarga yang terpisah karena melaksanakan tugas, namun dapat disatukan melalui Sambung Rasa Kanwil DJKN Sulseltrabar meskipun dalam room daring.

Dalam Sambung Rasa yang diikuti keluarga besar pejabat/pegawai Kanwil DJKN Sulseltrabar serta Dharma Wanita Kanwil DJKN Sulseltrabar tersebut, Kepala Kanwil DJKN Sulseltrabar menyampaikan pesan terkait harkat dan martabat manusia serta upaya untuk mencerminkan harkat dan martabat yaitu melalui budi pekerti. Dekadensi nilai/moral manusia juga menjadi pesan penting yang disampaikan pada kegiatan tersebut. Untuk itu Kepala Kanwil DJKN Sulseltrabar juga menyampaikan adanya Teori Kebutuhan yang disampaikan oleh Abraham Maslow (1943) guna memenuhi kebutuhan manusia.

Pada kesempatan tersebut, perwakilan Dharma Wanita Kanwil DJKN Sulseltrabar turut menyapa pendamping dari pegawai serta mengucapkan apresiasi dan terima kasih atas dukungan kepada seluruh pegawai dalam pelaksanaan tugas. Kegiatan dilanjutkan dengan paparan singkat oleh seluruh pejabat administrator pada Kanwil DJKN Sulseltrabar beserta Kepala KPKNL pada Kanwil DJKN Sulseltrabar. Masing-masing pejabat administrator menyampaikan dengan santai namun lugas atas capaian selama tahun 2021 serta harapan untuk tahun 2022 dengan tetap memperhatikan work life balance.

Pembawa Acara yaitu Nurul dari KPKNL Kendari dan Fina dari KPKNL Makassar tersebut membuat acara semakin hangat dengan menyapa pegawai yang dapat mengikuti kegiatan sambung rasa dengan anggota keluarga meskipun secara daring. Perwakilan pegawai yang diberikan kesempatan untuk menceritakan pengalaman berpisah dengan keluarga dalam rangka pelaksanaan tugas adalah Kepala Seksi Hukum dan Informasi pada KPKNL Makassar. Momen sambung rasa menjadi semakin memberi arti kehadiran keluarga dalam mendukung kinerja pegawai sebagaimana yang disampaikan oleh Kasubag Umum KPKNL Makassar yang pada acara tersebut dapat berkumpul dengan keluarganya. Sebagai perwakilan pegawai yang memiliki anak namun terpisah karena harus menjalani pendidikan, Pejabat Fungsional Penilai pada KPKNL Parepare berkesempatan menyampaikan kesan dan pesan yang dirasakan selama ini ketika melaksanakan tugas berpisah dengan anak-anak namun masih menjaga kualitas komunikasi yang sangat baik. Kegiatan ditutup dengan foto bersama yang menambah kehangatan seluruh pegawai. (Teks/foto: Bidang KIHI, Kanwil DJKN Sulseltrabar)

Foto Terkait Kilas Peristiwa
Peta Situs | Email Kemenkeu | Prasyarat | Wise | LPSE | Hubungi Kami | Oppini